Walikota Bukittinggi Terima Sumur Bor Dari Kementrian ESDM
PILARBANGSANEWS. COM.BUKITTINGGI,- Kementrian ESDM membangun sumbur bor di Apit Puhun Kecamatan Guguk Panjang, Bukittinggi pada tahun anggaran 2016. Sumur itu kini sudah siap dan dapat didistribusikan memenuhi kebutuhan air bag 350 KK di sekitar sumur itu dibangun.
Penyerahan sumur bor tersebut dilakukan oleh Yanto Sofyan dari Badan Geologi Kementerian ESDM kepada Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias, Kamis (12/10).
Menurut Yanto sumur bor itu dibangun dengan dana APBN Tahun anggaran 2016 dengan menghabiskan dana sebesar Rp.432 juta lebih.
“Setelah dilakukan penandatanganan berita acara penyerahan sumur bor ini resmi menjadi milik Pemerintah Kota Bukittinggi. Kita hanya menyiapkan sarananya saja sedangkan penyebarannya kepada penduduk kita serahkan kepada Pemerintah kota Bukittinggi,” jelasnya.
Yanto juga menjelaskan bahwa untuk tahun anggaran 2017 Kementerian ESDM juga menganggarkan melalui dana APBN untuk pembangunan 1 unit sumur bor lagi yang berlokasi di Kelurahan Bukit
Walikota Ramlan Nurmatias pada saat penerimaan asset tersebut mengucapkan terima kasih kepada Kementerian ESDM yang telah memberikan bantuan pembangunan sumur bor untuk Kota Bukittinggi dan juga pada tahun 2017 ini juga telah dianggarkan untuk pengadaan di Kelurahan Bukit Apit Puhun.
“Bantan ini tentunya akan sangat berguna bagi masyarakat khususnya dalam pemenuhan kebutuhan air bersih didua kelurahan tersebut, namun kedepan kita juga berharap Kementerian ESDM melalui Badan Geologi juga membantu pengadan sumur bor di kawasan Kantor Gulai Bancah yang nantinya dapat digunakan untuk kebutuhan Kantor dan masyarakat sekitarnya”, ungkapnya. (Ylm)