Catatan Harian IP

Gubernur Sumbar Timba Pengalaman Pemda Raja Ampat Untuk Kembangkan Objek Wisata Mandeh Tarusan (bag;9)

PILARBANGSANEWS. COM. RAJAAMPAT PAPUA,–Pada hari Jum’at tanggal 27 Oktober 2017 saya Irwan Prayitno, berdiskusi dengan Wakil Bupati Raja Ampat, Nunauel Piter Urbinas dan stafnya, terkait upaya yang dilakukan Pemda menjadikan destinasi wisata Raja Ampat mendunia dan kaitannya dengan pengembangan objek wisata Mandeh yang terletak Kecamatan Koto XI Tarusan, Kabupaten Pesisir Selatan.



Saya bertanya apa kunci suksesnya Pemda Raja Ampat hingga Raja Ampat terkenal ke sejagat raya dan destinasi objek wisata Raja Ampat ini menjadi pilihan bagi wisatawan mancanegara?

Potensi dan promosi sesuatu hal yang tak mungkin terpisahkan. 
Kalau potensi alam raja Ampat tidak diragukan lagi. “Namun potensi itu tanpa ada upaya promosi tidak akan banyak membawa pengaruh terhadap potensi yang dimiliki,” kata Urbinas.

Seiring dengan itu membangun/menyediakan  sarana dan prasarana transportasi mutlak  menjadi prioritas, sebab bagaimana mungkin sebuah objek wisata bisa datang kesana tanpa aksesibilitas.  

Baca juga  Catatan Sebelum kliks disini;

Catatan Harian Gubernur Sumbar; Disambut Tari Adat Papua (bag 8)

(IP)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *