Sijunjung

Di Sijunjung Kini Ada Gerakan Memanfaatkan Pekarangan Rumah Dengan Tanaman “Lado”



Sijunjung, Pilar bangsa News – Gerakan dan ajakan menanam cabe di pekarangan rumah terus dilakukan Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Sijunjung.

Salah satu upaya yang dilakukan BPP Sijunjung ini adalah memberikan bibit cabe secara gratis kepada masyarakat.“ Baru-baru ini kami mendistribusikan bibit cabe ke masyarakat dan sekolah-sekolah yang akan mengikuti lomba,” kata Kepala UPTD BPP Kecamatan Sijunjung, Job Bay via WhatsApp, Kamis (18/1).

Menurut Job Boy, pemberian bibit cabe gratis kepada masyarakat merupakan salah satu upaya dari BPP Sijunjung dalam menindaklanjuti himbau dari Menteri Pertanian  ke gubernur, bupati/walikota, dinas terkait hingga ke kecamatan dan nagari.

“Dengan pemberian bibit ini diharapkan dapat mendorong masyarakat menanam cabe di lahan pekarangan disekitar rumahnya,” ucap Job Bay.

Seiring dengan itu, pada kegiatan pameran dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Sijunjung ke-69 yang dijadwalkan awal Februari mendatang, Dinas Pertanian Kabupaten Sijunjung bakal menyediakan bibit cabe dan terung secara gratis.

“Pameran Hari Jadi nanti, kami dari BPP Kecamatan Sijunjung berpartisipasi menyediakan bibit cabe dan terung di stand Dinas Pertanian,” jelasnya.( Rjl/ zet )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *