Bukittinggi

Kapolres Bukittinggi Wajibkan Siswa SPN Padang Besi Laksanakan “Suling”

PILARBANGSANEWS. COM. BUKITTINGGI,– Kapolres yang satu ini mungkin agak beda sedikit dibanding Kapolres lainnya di Sumbar. Bedanya dimana? Siswa Calon Bintara SPN Padang Besi yang kini sedang mengikuti Latja (latihan Kerja) di Polres Bukittinggi diwajibkannya untuk menjalankan suling.

Suling yang dimaksud disini bukan salah satu alat musik itu, tetapi singkatan dari subuh keliling.

Siapa Kapolres itu? Dia adalah AKBP Arly Jembar Jumhana, S.IK MH, mewajibkan 72 calon Bintara yang sedang mengikuti Latja di Polres Bukittinggi untuk setiap subuh pagi melaksanakan Suling dari masjid ke masjid yang ada di Bukittinggi.

Mereka selama 1 pekan melakukan Latja di Polres Bukittinggi, diperkenalkan kepada mereka berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh polres Bukittinggi.

Selain itu, kata AKBP Arly, suling tersebut selain tujuan mendidik mental dan rohani mereka. Suling juga bagian dari pada progam kerja polres bukittinggi dan itu harus dan wajib mereka ikuti.

“Ini sejalan dengan anjuran pak Kapolri bahwa mesjid adalah sumber ketaqwaan, jika polisi telah bertaqwa maka dia akan dapat menjalankan tugas secara profesional,” demikian Arly. (YY)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *