Agama

Kader Kepempimpinan Di Pondok Pesantren Saibul Jannah Aur Duri Surantih

PESSEL, KLIKPOSITIF– Pondok Pesantren Madrasah Tarbiyah Islamiyah (PPMTI) Sabilul Jannah, Nagari Aurduri Surantih, Kecamatan Sutera, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat membekali siswa dengan ilmu pengkaderan kepemimpinan dalam berorganisasi di sekolah.

Kegiatan pengkaderan keislaman PPMTI Sabilul Jannah ini disebut dengan Latihan Kader Tarbiyah Islamiyah (LKTI). Latihan ini digelar rutin setiap tahun dalam menciptakan kader-kader siswa yang unggul dari segala bidang ilmu selain kegiatan formal atau pelajaran di sekolah.

“Dengan kata lain, bagaimana kita dari siswa Tarbiyah Islamiyah bisa menyerap banyak pengetahuan. Terutama tentang kepemimpinan serta perkembangan keilmuan terhadap zaman,” sebut Instruktur serta Ketua Alumni PPMTI Sabilul Jannah, Prisma Brama Putra kepada KLIKPOSITIF.

Dia menjelaskan, selama mengikuti pengkaderan LKTI, siswa dilakukan pemondokan serta pemberian materi terkait kegiatan. Digelar selama 4 hari, sejak Jumat (28/12), para siswa yang mengikuti pelbagai banyak materi bidang pengetahuan tentang keilmuan.

“Salah satunya bagaimana pencerahan tentang keterbiyahan, dan pengetahuan lain tentang jurnalistik serta kepemimpinan dasar dalam berorganisasi,” terangnya.

Menurutnya, Brama panggilan Prisma Brama Putra diikuti mulai siswa kelas 9 setingkat SMP dan kelas 11 tingkat SMA. Semua materi diberikan sama dan memuat penguatan tentang motivasi dan pembekalan ilmu pengetahuan secara teknologi.

“Seperti perkembangan teknologi, bagaimana para siswa bisa menggunakan ke arah yang positif. Dan bagaimana cara memanfaat untuk menambah pengetahuan diluar kegiatan formal sekolah,” jelasnya.

LKTI yang digelar oleh organisasi kesiswaan organisasi santri (Osti) PPMTI Sabilul Jannah sejak tahun 2012, setelah pesantren didirikan tahun 2003. Di bawah yayasan Tarbiyah Islamiyah dalam pengawasan Kemenag Pessel.

Foto kiki

Kiki Julnasri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *