.

Tambah 2, Positif Covid 19 di Pessel Jadi 4 Orang

Painan, PilarbangsaNews

Jumlah warga Pesisir Selatan (Pessel), Provinsi Sumatera Barat yang positif corona Covid-19 bertambah dua orang. Dengan demikian, jumlah keseluruhan hingga Rabu (8/4) siang sebanyak 4 orang.

Menurut Kabag Humas dan Protokoler Pemkab Pessel, Rinaldi, dua kasus positif terakhir sebelumnya tidak menunjukkan gejala atau tanpa gejala Covid-19. “Kasus ke-3 dan ke-4 sebelumnya kontak dengan kasus satu,” kata Rinaldi dalam siaran persnya, Rabu (8/4).

Dijelaskan, terhadap kasus 3 dan 4 tersebut saat ini diisolasi di RSUD M. Zein, Painan. Sebelumnya keduanya diisolasi secara mandiri di rumah. Sedangkan yang dua positif Covid 19 masih berada di RSUP M. Djamil, Padang mejalani masa pemilihan.

“Sehubungan dengan adanya kasus nomor 3 dan 4, saat ini gugus tugas dan seluruh pihak terkait telah mengambil langkah-langkah penting, di antaranya menelusuri ke belakang siapa saja yang pernah kontak dengan pasien kasus nomor tiga dan empat. Mereka yang pernah kontak dengan kasus nomor tiga dan empat segera akan diisolasi,” papar Rinaldi.

Mestinya yang proaktif adalah mereka yang pernah kontak dengan pasien 01 itu yang melaporkan dirinya pernah kontak, sebab dia yang tahu.

“Belum diketahui secara pasti kenapa mereka enggan untuk melapor. Bisa jadi karena stigma yang salah terhadap wabah ini. Seolah olah orang yang terjangkit covid-19 sedang mengalami aib besar. Padahal ini adalah musibah, ” ucap Rinaldi

Ia menambahkan, orang notifikasi yang selesai menjalani masa pemantauan berjumlah 612 orang, bertambah 105 orang. Sebelumnya sebanyak 507 orang. Sedangkan ODP yang selesai menjalani masa pemantauan berjumlah 86 orang dan PDP tiga orang. (Rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *