Sijunjung

Diusung Gerindra dan Golkar, Arrival Boy-Mendro Siap Maju di Pilkada Sijunjung

Sijunjung, PilarbangsaNews

Politik itu tak bisa ditebak bak si kulit bundar. Wakil Bupati Sijunjung Arrival Boy, yang dulunya seperti sulit mendapatkan partai politik pengusung, diganjal sana-sini, kini justru melenggang ke Pilbup 2020 sebagai Calon Bupati Sijunjung 2020-2024.

Selain mengantongi tiket Partai Golkar, Arrival Boy putra asli Tanjung Ampalu Kecamatan Koto VII didukung pula Partai Gerindra dengan dr. Mendro Suarman sebagai Calon Wakil Bupati.

Klimaksnya itu terjadi ketika DPD Partai Golkar Sijunjung mengadakan rapat pimpinan. Mendro Suarman datang ke markas partai berlambang pohon beringin ini, dan keluarnya Arrival Boy yang juga Ketua DPD Partai Golkar bersama Mendro Suarman langsung menyatakan siap berpasangan maju di Pilbup Sijunjung.

Sebelumnya, Mendro Suarman berpasangan dengan Indra Gunalan untuk maju di Pilkada Sijunjung. Kini berubah 180 derajat. “Hanya dalam hitungan jam, Mendro Suarman menyatakan siap mendampingi Arrival Boy,” kata Ketua DPC Gerindra Sijunjung, Drs.Syahril Syamra Datuak Putiah kepada awak media, Jumat (26/6).

Mendro Suarman pun menyatakan kesiapannya maju bersama Arrival Boy. “Saya siap mundur dari ASN untuk membangun Sijunjung bersama Pak Arrival Boy,” ucap dokter yang juga Sekretaris Dinas PPKB, yang berasal dari Lubuk Tarok ini.

Lantas kenapa Indra Gunalan dan Mendro Suarman tak jadi maju bersama? Menurut informasi, setelah bertemu bertiga, tokoh ini (Arrival Boy, Indra Gunalan dan Mendro Suarman) mendorong agar melakukan kesepakatan bersama demi kemajuan dan tercapainya cita cita bersama.

Dan kesepakatan tersebut pun diamini oleh Partai Gerindra Kabupaten Sijunjung dan kemudian ditindak lanjuti dengan membuat perjanjian koalisi Partai Golkar dan Gerindra untuk bersama sama maju dalam Pilkada 2020 Desember ini. “Iya, itulah yang terjadi,” ucap Arrival Boy. (Ayh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *