Pariwisata

Buka Pelatihan Pemandu Wisata Budaya, Bupati: Pemkab Dukung Pembangunan Pariwisata Berkelanjutan

Tanah Datar, PilarbangsaNews

Bupati Tanah Datar yang diwakili Sekda Iqbal Ramadi Payana membuka Pelatihan Pemandu Wisata Budaya pada Jumat (15/10/2021) di Balroom Emersia Hotel Batusangkar yang dilakukan oleh Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Parpora) Kabupaten Tanah Datar.

Panitia Pelaksana yang juga Kabid Pariwisata Everson mengatakan bahwa program ini akan dilakukan dalam dua hari ke depan. “Pelaksanaan pelatihan akan dilaksanakan pada tanggal 15-17 Oktober, selanjutnya akan ada 40 orang peserta yang berasal dari Pemandu Wisata se Tanah Datar,” ujarnya.

Efrison menambahkan bahwa tujuan dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan sumber daya dan keterlibatan masyarakat dalam pengembangan dan pengelolaan kepariwisataan Kabupaten Tanah Datar.

Pada kesempatan yang sama Bupati menyampaikan dalam sambutan yang disampaikan Sekda Iqbal bahwa kegiatan hari ini didukung oleh Pemerintah Daerah, sebagaimana tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJMD) Tanah Datar 2021-2026.

Dikatakannya, selain RPJMD, dukungan pemerintah juga dijelaskan dalam misi keempat Kabupaten Tanah Datar yaitu pembangunan Pariwisata berkelanjutan yang berbasis adat, budaya, dan sumber daya alam.

Iqbal menambahkan, pandemi Covid-19 saat ini menyebabkan penurunan tajam jumlah wisatawan yang berkunjung ke tempat wisata Kabupaten Tanah Datar. “Pandemi Covid-19 merupakan salah satu faktor utama yang menurunkan jumlah wisatawan di Indonesia, namun dengan status Tanah Datar yang masuk Level 2, kita sudah bisa menyelenggarakan berbagai event dan membuka tempat wisata, tetapi harus dengan protokol kesehatan yang ketat,” ujarnya.

Disebutkan Iqbal lagi, Pemerintah Daerah mengharapkan dengan kegiatan pelatihan ini hendaknya mampu memberikan bimbingan penerangan dan petunjuk tentang destinasi wisata, sehingga pemandu juga bisa di sebut ujung tombak dalam pengembangan pariwisata ataupun objek wisata.

“Seorang pemandu wisata dibilang sukses, ketika ia membuat perjalanan wisatawan lebih menyenangkan dan membuat pengunjung ingin mengulangi perjalanan wisatanya lagi, karenanya tingkatkan profesionalitas dan kualitas pelayanan,” pungkasnya. (Putra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *