Pilkada 2024

Dukungan Welly-Anggit Meluas, Program Unggulannya Direspon Masyarakat

Pasaman, PilarbangsaNews

Dukungan untuk calon Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Nomor Urut 1 Welly Suhery- Anggit Kurniawan Nasution terus mengalir di penjuru Pasaman. Welly-Anggit diyakini mampu membawa Pasaman semakin lebih baik ke depannya dengan program-program unggulan yang diusung.

Setiap kunjungan dan blusukannya di tengah masyarakat, Welly-Anggit terus memaparakan visi dan misi mereka untuk kemajuan Pasaman. Keduanya selalu mendapat respon positif dari masyarakat. Bahkan para tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama juga sudah sepakat menyatakan dukungan mereka untuk Welly-Anggit.

Juru Bicara Tim Pemenangan Milenial Welly-Anggit (WA), Zulkarnain mengatakan, untuk membangun suatu daerah kemampuan lobi kepala daerah hingga menembus Pemerintah Pusat sangat diperlukan. Kepala daerah harus bisa bertarung memperjuangkan anggaran pembangunan tersebut ke pusat.

”Peran krusial seperti inilah yang dimiliki pasangan Welly-Anggit. Terlebih Anggit Kurniawan punya akses lebih luas ke pusat. Hal itu dibuktikan dengan sepak terjangnya selama ini di Pusat,” ujar Zulkarnain.

Menurutnya kepala daerah yang pandai membangun komunikasi akan lebih sukses dalam menjalankan program pembangunan di daerah. Nah, selama ini kondisi seperti ini sering tidak berjalan. Kepala daerah hanya fokus dan sibuk dengan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tanpa mampu menggaet APBN ke daerah.

Zulkarnain mengatakan, Welly-Anggit juga sudah berjanji untuk memanfaatkan akses ke pusat ini untuk kemajuan Pasaman. ”Dalam konteks politik saat ini, pasangan Welly-Anggit diharapkan mampu memanfaatkan jaringan tersebut untuk mengoptimalkan pembangunan di Pasaman,” tuturnya.

Kedepan Welly dan Anggit diharapkan menjadi harapan baru bagi Pasaman, dengan komitmen untuk meningkatkan infrastruktur, pendidikan, Pertanian dan kesehatan dan sejumlah program di sektor lainnya yang langsung bersentuhan dengan masyarkat.

Libatkan Generasi Muda dalam Membangun

Disisi lain, juga tidak bisa dipungkiri jika Kabupaten Pasaman didominasi oleh pemuda genarasi milenial yang memiliki pemikiran luas. Namun potensi itu sering tidak dilirik atau terkesan diabaikan. Jarang saat ini anak muda dilibatkan untuk berkontribusi dalam pembangunan. Bahkan termasuk pemerintah daerah sendiri juga kerp tidak mengajak anak-anak muda dalam untuk sumbangsih pembangunan daerah.

Menurut Zulkarnain mindset sepertilah yang harus diubah. Pemerintah sejatinya harus melibatkan anak-anak muda tersebut dalam pembangunan daerah.

Misalnya pada Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) dari tingkatan jorong, dan nagari hingga di tingkat kabupaten. Pada musrenbang ini banyak usulan pembangunan. Seharusnya generasi muda diajak dalam musrenbang ini, apa ide dan gagasan mereka untuk pembangunan daerah mereka.

”Tampung ide-ide mereka. Ajak mereka berpartisipasi. Karena mereka yang muda itu punya pemikiran yang luas dan lebih segar untuk ide-ide pembangunan,” tutur Zulkarnain alumni SMA 1 Lubuk Sikaping.
Menurutnya, melibatkan anak muda secara aktif ini yang tidak pernah dilakukan.

Bahkan kepala daerah bisa dikatakan jarang merangkul yang muda. Selain itu keterlibatan organisasi kepemudaan dan organisasi kemahasiswaan juga sangat diperlukan. ”Seharusnya pada era saat ini, hal ini tidak boleh terjadi. Kepala daerah juga harus respek dengan yang muda,” tutur Zulkarnain yang aktif organisasi HMI Cabang Jambi ini.

Maka itu, solusi semua realita yang terjadi tersebut, Zulkarnain meyakini bahwa Pasangan Welly-Anggit yang paling tepat menjawabnya. Karena pasangan ini merupakan jawaban untuk generasi muda dan perpaduan untuk kebutuhan tokoh masyarakat.

”Selama ini suara genarasi muda sering terpinggirkan, kini Anggit Kurniawan Nasution hadir untuk itu. Dan Welly Suhery adalah sosok yang bersahaja untuk Pasaman Bangkit,” pungkasnya. (Zul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *