Pendidikan

MAN 2 Padang Kembali Raih Terbaik 1 Pengutamaan Bahasa Negara dari Kemendikbudristek RI

Padang, PilarbangsaNews

MAN 2 Kota Padang kembali menorehkan prestasi dengan meraih terbaik 1 kategori lembaga pendidikan dari Balai Bahasa Provinsi Sumatera Barat, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kemendikbudristek RI.

MAN 2 Kota Padang membawa pulang penghargaan ini kembali sebagai lembaga pendidikan penggunaan bahasa negara tahun 2024. Penghargaan ini menempatkan madrasah tersebut tetap berada diperingkat 1 dari 45 lembaga Negara di Provinsi Sumatera Barat.

“Alhamdulillah, kita kembali dinobatkan sebagai Terbaik I kategori Lembaga Pendidikan oleh Balai Bahasa Provinsi Sumatera Barat dari 45 lembaga,” kata Arisman, Kepala Tata Usaha MAN 2 Kota Padang, Jum’at (20/12/2024).

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Kepala Pusat Pembinaan Bahasa dan Sastra Kemendikbudristek RI, Maryanto kepada Arisman, Ka-TU MAN 2 Padang di Hotel ZHM Premiere Padang, pada Senin (16/12/2024).

Penghargaan ini diberikan atas keberhasilan madrasah tersebut mempertahankan pengunaan bahasa negara di ruang publik dengan menunjukkan kepatuhan tinggi terhadap pengunaan bahasa negara.

Menurut Arisman, indikator penilaian penggunaan bahasa negara meliputi Tata Naskah Dinas seperti surat undangan, permohonan, surat edaran maupun surat-surat lainnya.

Selain itu, dokumen yang dinilai juga meliputi objek foto diruang publik seperti tulisan nama sarana umum, ruang pertemuan, produk barang/jasa, nama jabatan, penunjuk arah atau rambu umum dan spanduk atau alat informasi lainnya.

Plt Kepala MAN 2 Padang, Al Anshari bangga atas prestasi lembaganya. Penghargaan itu diperoleh karena konsisten dalam penggunaan bahasa negara di ruang publik. Ia berharap prestasi tersebut dapat dipertahankan untuk tahun berikutnya. (Arul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *