Pemilu

Bakda Ashar, PPP Limapuluh Kota Mendaftarkan Caleg ke KPU

Limapuluh Kota, PilarbangsaNews

Ruas jalan nasional di Taniung Pati, Kecamatan Harau pada Sabtu (13/5/2023) sore dihiasi warna hijau. Iringan konvoi kenderaan roda 4 dari warga Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bersama calon legislatif sebanyak 35 orang dari 5 Daerah pemilihan (Dapil), didampingi pengurus DPC partai berlambang Kakbah itu diarak menuju Kantor KPU Limapuluh Kota yang berjarak lebih kurang 1 km dari kantor DPC PPP. Tujuannya sudah jelas, untuk mendaftarkan calon anggota legislatif Kabupaten Limapuluh Kota dari partai PPP ke KPU.

Di kantor KPU Limapuluhn Kota rombongan PPP ini yang dipimpin langsung ketua DPC Haji Ermizal Jalinus, dan sekretaris partai Muslim KS diterima Ketua KPU Limapuluh Kota, Masnijon.

Setelah registrasi, ketua dan sekretaris dipersilahkan memasuki ruangan pemeriksaan berkas oleh komisioner KPU Limapuluh Kota.

Tidak melebihi waktu satu jam, pemeriksaan berkas caleg ini selesai. Fase selanjutnya, pengurus PPP Limapuluh Kota memasuki Media Center untuk melakukan interaktif dengan insan Pers.

Dikatakan Haji Ermizal, kuota caleg setiap Dapil terpenuhi.” Alhmdulillah, calon kami mencukupi kuotanya. Semuanya berjumlah 35 orang dari 5 Dapil,” jelas Haji Ermizal.

Menjawab pertanyaan wartawan, Haji Ermizal optimis akan meraih 1 kursi setiap Dapil.” Insya Allah, kami optimis akan meraih 5 kursi di DPRD Limapuluh Kota, artinya 1 kursi perdapil,” sebutnya.

Dalam jumpa awak media ini, Haji Ermizal dan Muslim didampingi Perismon dan Dedrizal caleg PPP untuk DPR RI Dapil Sumbar Dua. Kemudian, caleg untuk DPRD Provinsi Dapil V Limapuluh Kota-Kota Payakumbuh masing-masing Edward DF, Wilson Fitriadi, dan Chairil Chan.

Sementara itu, informasi yang diperoleh PilarbangsaNews di sekretariat KPU, hari Minggu (14/5/2023) merupakan batas terakhir pendaftaran Caleg. Jadwal partai yang akan mendaftarkan calegnya adalah Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat dan Partai Ummat. (wba)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *