.

Bawaslu Dharmasraya Sosialisasikan Pengawasan Parsitipatif Perempuan

PILARBANGSANEWS.COM, DHARMASRAYA – Badan Pengawas Pemilihan Umum Dharmasraya, Kamis (15/3 ) adakan Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Perempuan Pemilu Tahun 2019 di Hotel Sakato Dharmasraya.

Acara sosialisasi dihadiri olehKetua Panwaslu Dharmasraya Laila Husni, S. Sos, I. MA, Divisi Penindakan dan Penyelesaian Sengketa Alde Rado, MA, Divisi Pencegahan dan Hubungan Antar Lembaga Syamsu rizal. S. Pd.I, dengan narasumber dari Bawaslu Provinsi Sumatra Barat yang diwakili oleh Redha Akmal. SPi.

Kegiatan sosialisasi diikuti oleh peserta dari organisasi perempuan yang ada di kabupaten Dharmasraya seperti, Persit, Bhayangkari, Kejari, PKK dan lain sebagainya.

Sosialisasi berlansung selama satu hari penuh dengan tema ” Peran Perempuan Dalam Pengawasan Pemilu Partisipatif “, tujuannya untuk meningkatkan peran serta perempuan di Kabupaten Dharmasraya dalam mengawasi Pemilhan Umum di Tahun 2019 nanti.

Materi yang disampaikan mulai dari peran serta masyarakat mulai dari imformasi awal, mencegah pelanggaran, mengawasi, memantau dan melaporkan serta berbagai materi lainnya dari narasumber.

” Kita berharap dengan adanya soaialisasi ini nantinya organisasi perempuan yang ada dikabupaten Dharmasraya turut berperan serta dalam mengawasi jalan Pemilu di Tahun 2019, sehingga tercipta Pemilu yang Jujur dan adil, ” ucap Laila Husna Ketua Bawaslu Dharmasraya saat diadakannya sosialisasi.

” Selama ini perempuan hanya diam dan membiarkan saja pelanggaran pelanggaran yang terjadi saat Pemilu, Untuk Pemilu 2019 nanti perempuan bisa berperan serta mengawasi jalannya Pemilu dan turut menjadi mata dan telinga Bawaslu Dharmasra, ” sambung Laila Husna. ( Rjl/nofsan )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *