Sepasang Pengedar Narkoba Di Bahorok Langkat Ditangkap Polisi
Langkat, Pilarbangsanews.com,– Sepasang pengedar narkoba di Kecamatan Bahorok, Langkat Sumatera Utara, pria berinisial S (43 th) pasangannya wanita berinisial AG (33 th), ditangkap oleh pihak berwajib, Minggu dini hari (03/03) Sekira pukul 03.00 WIB.
Penangkapan terhadap sepasang pengedar narkoba ini dilakukan oleh Sat Reskrim Narkoba Polres Langkat, di Dusun IV Desa Timbangan Jaya Kecamatan Bahorok Kabupaten Langkat.
Personil sat res narkoba Polres Langkat, sebelumnya mendapat laporan bahwa dirumah tersebut sering digunakan sebagai tempat transaksi barang haram tersebut.
Mendapat laporan itu, Kanit II Ipda Amrizal Hasibuan SH ditugaskan oleh pimpinannya untuk membentuk tim operasi guna mengamankan pelaku.
Tim telah terbentuk, operasi dilakukan bergerak menuju rumah yang diinformasikan.
Sesampainya dirumah team menemukan kedua tersangka, langsung diamankan.
Kemudian team yang didampingi oleh kepala desa setempat melakukan penggeledahan rumah, disalah satu sudut ruangan tamu ditemukan BB 1(Satu) Bungkus plastik klip bening ukuran kecil berisikan narkotika jenis sabu dengan berat bruto 0,13 gram, daun ganja kering terbungkus kertas filter rokok dengan berat 0,56 gram 1(Satu) Bungkus plastik klip bening kosong. Selanjutnya team opsnal Polres Langkat membawa kedua tersangka dan BB ke Polres Langkat guna proses hukum lebih lanjut. ( salut).