Satpam Panorama dan Kabun Binatang Bukittinggi Adakan Acara Tausyiah
Bukittinggi, Pilarbangsanews.com, —
Satpam dan secwan (security wanita) Taman Panorama Lubang Japang (TPLJ) bergabung dengan satpam dan secwan TMSBK (Taman Marga Satwa Budaya Kinantan) Kota Bukittinggi mengadakan acara tausyiah agama di Masjid yang diikuti oleh para security kedua lokasi wisata Bukittinggi itu, di Mushalla Taman Panorama Lobang Jepang yang biasa disebut dengan TPLJ.
Acara ini diadakan Rabu 4 September 2019. Dimulai pukul 18.00 wib dan berakhir pukul 22.00 WIB. Sekretaris Dinas Pariwisata Pemko Bukittinggi, Antoni Samawil hadir bersama Kabid Destinasi Siti Maria.
Ketua panitia acara RIKI MARDIUS kepada wartawan pilarbangsanews.coom mengatakan, kegiatan tausyiah agama ini secara bergabung baru kali ini diadakan.
Sebulan yang lalu pernah kami mengadakan hal yang serupa, tapi hanya diadakan di TMSBK (Taman Marga Satwa Budaya Kinantan) sedang kan teman teman di Ngarai Lubang Japang, waktu itu belum ikut.
Ketika mengadakan acara sekarang timbullah ide dari rekan rekan untuk bergabung saja melaksanakan kegiatan antara Lobang Japang Ateh Ngarai dengan Kabun Binatang atau TMSBK.
Tidak hanya satpam yang hadir, teman teman perwakilan guide panorama, clening Cervice, dan perwakilan pedagang TPLJ dan TMSBK, ikut memadati mushola Panorama. Seluruhnya yang hadir sekitar 120 orang
Tujuan mengadakan acara ini selain menambah keimaman dengan tausyiah ustad, juga terselip harapan agar antara petugas security panorama dan Kabun Binatang, dapat selalu memperarat jalinan silaturahmi di kedua destinasi wisata itu. Ustad yang memberikan tausyiah adalah Ustad Syamsul Bahri.
Sekretaris Dispora Pemkot Bukittinggi, memberikan apresiasinya kepada pasukan dongker putih dan dongker dongker ini. Mereka bukan hanya asyik dengan tugas pengaman, tetapi tidak melupakan kegiatan yang bersifat ibadah.
Dan yang lebih membuat Sekretaris Dispora, Antoni Samawil terkesima, hadirnya beberapa org anak yatim pada kegiatan tersebut.
Gaji yang kecil tidak menghambat mereka untuk berinfak bersedekah dan menyantuni anak yatim dengan cara memberikan bingkisan alat tulis keperluan sekolah dan amplop sekedar untuk jajan sehari atau dua hari.
Dana kegiatan didapatkan dari iuran anggota satpam secawan.
Kedepannya kegiatan ini lebih diintensifkan, jangan angek angek cirik ayam. Untuk ini dinas tentu akan lebih arif dalam menanggulangi persoalan dana kegaitan.
Kemudian dlam kesempatan ini kabid Destinasi SITI MARIA juga memberikan kata sambutan dalam penyampaiannya bahwa kegiatan ini sangat mendukung dslam pelaksanaan dinas satpam/ secean dilapangan karena tausya agamanya pembinaan terhadap akhlak yang sesuai dengan sapta pesona Bukittinggi yang bertujuan untuk memberikan pelayanan yang berkarakter islami terhadap para pengunjung yang datang ke objek wisata.
Sehinga pengunjung yang datang terasa berada dilingkungan yang tak asing bagi mereka dan nyaman dan penuh kekeluargaan. (****)