Tokoh Banten Himbau Masyarakat Patuhi Maklumat Kapolri dan Kebijakan Pemerintàh
Serang, Banten – Tokoh Masyarakat Banten, Kh.Embay Mulya Syarif, mendukung maklumat Kapolri dan kebijakan Pemerintah dalam menangani wabah virus covid-19 dan mengajak masyarakat Banten untuk serius menanggapi dan mematuhinya, Senin 30/03/2020.
“saya mengajak kepada seluruh warga masyarakat Banten untuk bersama-sama bertawakal kepada Allah dengan upaya menyelamatkan orang banyak, ulama melalui majelis ulama Indonesia sudah membuat fatwa agar umat Islam dan bangsa Indonesia bersama-sama memerangi virus Corona dan mendukung bapak Kapolri yqng telah mengeluarkan maklumat agar kita semua bangsa Indonesia bersama-sama bersatu untuk melawan virus corona”, ucap KH Embay.
Dengan melakukan berbagai upaya diantaranya adalah dengan melakukan physical distancing dan rencana karantina wilayah sesuai dengan undang-undang nomor 6 tahun 2018 apabila dalam keadaan tertentu ketika terjadi wabah atau yang menyangkut dengan kesehatan maka pemerintah akan melakukan upaya-upaya untuk menjaga dan melakukan kegiatan-kegiatan yang dilarang seperti melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan yang memungkinkan terjadinya kumpulan massa baik di lingkungan sendiri maupun tempat umum.
“kemudian menjaga jarak yaitu dengan cara kita bersama-sama baik di dalam keluarga maupun di tengah-tengah masyarakat dan itu semua merupakan bagian dari pada tawakal kepada Allah subhanahu wa ta’ala yaitu dalam rangka menyelamatkan nyawa seluruh manusia untuk itu kita semua warga masyarakat Banten wajib mengikuti maklumat Kapolri untuk menyelamatkan seluruh kehidupan manusia yang ada di muka bumi ini”. Tegas KH Embay (Bid Humas).