Covid 19

Payakumbuh Tambah 2 Positif Covid, Warga Wajib Waspada!

Payakumbuh, PilarbangsaNews

Tampaknya virus corona masih bergentayangan di Kota Payakumbuh. Kali ini yang dinyatakan positif Covid-19 atau Corona adalah seorang sopir ambulance di Kota Payakumbuh berinisial MM (27) dan seorang karyawan swasta.

Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Payakumbuh melalui Wakil Walikota Payakumbuh, Erwin Yunaz mengumumkan hal itu.

Saat vidcon ini, Erwin Yunaz didampingi Asisten III, Amriul Dt. Karayiang, Kepala Dinas Kesehatan, dr. Bakhrizal, Kadis Kominfo, Jon Kenedy dan Kabid Kominfo Hermanto.

Penambahan itu diumumkan berbarengan dengan pengumuman sopir ambulance berinisial MM.
“ Iya, dua orang warga kita kembali positif Covid-19, keduanya MM (27) sopir ambulance beralamat di Kecamatan Payakumbuh Selatan dan I (28) karyawan swasta yang akan segera dikirim ke Padang untuk menjalani isolasi menyusul MM yang telah lebih dahulu menjalani isolasi,” kata Erwin Yunaz.

Untuk warga berinisial I merupakan warga di Kelurahan Koto Kaciak Kubu Tapak Rajo. Penambahan kasus positif itu juga terkait atau satu kluster dengan kasus positif lainnya.

dr. Bakhrizal juga menambahkan, hingga saat ini kondisi kesehatan 13 (tiga belas) warga yang positif itu masih dalam keadaan sehat. Hingga saat ini, untuk tracking swab telah dilakukan pada sekitar 344 sample, dari jumlah itu hasilnya 141 negatif dan 13 positif. Sementara hasil lainnya masih menunggu.

“Dari ratusan sampel swab, 141 telah keluar hasilnya negatif dan 13 positif. Sementara hasil lainnya masih kita tunggu,” ucap Bakhrizal.

Bakhrizal menambahkan, meski jumlah warga positif mencapai 13 orang, warga diminta untuk tidak takut, namun harus tetap waspada, dan mematuhi protokol kesehatan yang disampaikan untuk mencegah penyebaran Covid-19 itu sendiri.

“Warga kota kita himbau patuhi protokol kesehatan untuk pencegahan, sehingga tidak ada lagi yang kontak dengan pasien yang positif Covid-19. Untuk yang diisolasi di rumah, akan kita pantau. Tim kita (Puskesmas.red) terus melakukan pemantauan mereka yang diisolasi,” jelasnya. (wba).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *