.

Yonif 131/BS Laksanakan Aksi Donor Darah dan Khitan Gratis

Payakumbuh, PilarbangsaNews

Dalam rangka memperingati HUT Kodam I/Bukit Barisan ke-70, Batalyon Infanteri 131/Braja Sakti melaksanakan kegiatan sosial berupa donor darah dan khitan (sunat) gratis bertempat di Aula Braja Baladika Yonif 131/BS, Kamis (11/06).

Donor darah ini diikuti 100 orang prajurit Yonif 131/BS dan Persit KCK Cabang LXVII. Kegiatan ini juga bertujuan untuk memenuhi persediaan darah di PMI Kota Payakumbuh, agar dapat membantu masyarakat sekitar yang membutuhkan terutama pada masa Pandemi Covid-19.

Pada waktu bersamaan juga diadakan kegiatan khitan (sunat) dan pemberian bingkisan kepada 9 orang anak dan warga masyarakat yang kurang mampu di sekitar asrama Yonif 131/BS.

Dokter Yonif 131/Brs, Lettu CKM dr. Muhammad Hendra Rizki menjelaskan, bahwa kegiatan ini dilakukan bekerjasama dengan PMI dan Dinas kesehatan kota Payakumbuh. Dalam pelaksanaannya tetap mempedomani dan menerapkan prosedur protokol Covid -19.

“Alhamdulillah kegiatan ini berjalan lancar dan diikuti 100 orang Prajurit Yonif 131/BS sehingga bisa terkumpul 40 kantong darah yang nantinya dapat membantu masyarakat yang membutuhkan terutama pada masa Pandemi Covid 19 ini,” ungkap Lettu CKM dr.Hendra.

Danyonif 131/BS Letkol Inf. Muhammad Erfani, S.H., M.Tr (Han), menyampaikan bahwa seluruh agenda kegiatan ini dilaksanakan sebagai rasa syukur atas Hari Ulang Tahun Kodam I/BB yang ke-70 dan juga sebagai wujud kepedulian TNI kepada sesama di tengah menghadapi pandemi Covid-19.

“TNI akan selalu hadir dalam setiap usaha-usaha membantu kesulitan masyarakat dan menjadi salah satu garda terdepan membantu pemerintah dalam memutus rantai penularan Covid 19,” ungkap Danyonif 131/BS Letkol Inf Muhammad Erfani, S.H., M.Tr (Han). (wba).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *