.

TP PKK Deli Serdang Peduli Covid 19, Terus Bagikan Paket Sembako

Lubuk Pakam, PilarbangsaNews

Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang terus berperan dalam percepatan penanggulangan Covid-19 hingga pada tahap New Normal ini, berupa penyerahan sembako bagi masyarakat yang masih terdampak, yaitu warga kurang mampu di jalanan, sekaligus sosialisasi kepada masyarakat mengikuti protokol kesehatan.

Pembagian paket sembako itu diserahkan langsung Ketua TP PKK Deli Serdang Ny. Hj. Yunita Ashari Tambunan yang turun ke jalan menjumpai warga yang sangat membutuhkan dan didampingi Wakil Ketua TP PKK Deli Serdang Ny. Hj. Sri Pepeni Yusuf Siregar, Ketua Darmawanita Ny Herawati Darwin Zein beserta sejumlah pengurus TP PKK Kabupaten Deli Serdang sesuai jadwal kunjungan sejak 3 Juni 2020.

Hal itu dijelaskan Ketua TP PKK Deli Serdang Ny. Hj. Yunita Ashari Tambunan bersama Wakil Ketua TP PKK Ny Hj Sri Peopeni Yusuf Siregar di Kantor TP PKK Lubuk Pakam, Deli Serdang, Sumatera Utara, Senin (13/7). Dijelaskan juga bahwa kegiatan ini sebagai bentuk keprihatinan dan kepedulian PKK terhadap dampak adanya pandemi Covid-19 yang menyebar hingga ke Kabupaten Deli Serdang, kepedulian ini diharapkan bermanfaat bagi masyarakat terutama bagi yang berpenghasilan rendah, mudah-mudahan dapat meringankan beban dalam memenuhi kebutuhan kesehariannya.

Meskipun saat ini sudah memasuki masa New Normal, kita harus tetap waspada dan terus mendukung percepatan peanganan Covid-19 ini, dengan mengikuti himbauan pemerintah yakni menjaga dan melindungi diri dan keluarga untuk tidak terpapar Covid-19 dengan tetap selalu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga pola hidup bersih dan sehat (PHBS). Ketua TP PKK juga berharap agar pengurus PKK disemua tingkatan hingga ke RT/RW dan dasawisma dapat terus mensosialisasikan dan melaksanakan himbauan pemerintah ini, harap Yunita.

Hal senada juga dikatakan Wakil Ketua TP PKK Deli Serdang Ny Hj Sri Pepeni Yusuf Siregar, menjelaskan bahwa selain bantuan sembako yang diberikan kepada masyarakat umum juga ke sejumlah panti asuhan anak yatim, bahkan sebelum adanya pandemi Covid-19 pun penyerahannya dilaksanakan setiap bulan di rumah dinas Bupati Deli Serdang. (Ezl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *