RRI Medan Gelar Dialog Interaktif dengan Poldasu Tentang Ketertiban, Keamanan Dan Ekonomi
Medan, PilarbangsaNews
RRI Medan menggelar acara Dialog interaktif, Rabu (23/09/2020) sekitar pukul 16.00 WIB dengan pihak Polda Sumatera Utara.
Sebagai narasumber dari Polda Sumatera Utara Kabag. Bin Ops Dit Binmas AKBP Marudut Hutabarat SH, Kasubdit Bhabinkamtibmas Dit Binmas AKBP Budiman SH. MH, yang didampingi dari Kaur Kemitraan Bid. Humas Poldasu Kompol Sahat Tarigan dengan topik, ” Keamanan ketertiban masyarakat melalui penanggulangan Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional”.
Sebagai presenter RRI Medan oleh Asma Lubis. di Pro 1 cannel 94.3 FM.
Terkait keamanan dan ketertiban di masa pandemi Covid-19 ini memang cukup rawan, hal ini terkait situasi ekonomi yang mengganggu kehidupan masyarakat dikarenakan melorotnya daya beli masyarakat yang derastis menurun tajam, disebabkan sumber pendapatan semakin lama semakin mengecil.
Banyak faktor penyebab terjadinya hal ini, diantaranya pemutusan hubungan kerja (PHK), melorotnya harga jual sehingga merugi bagi pengusaha lemah, sehingga kehabisan modal, terbatasnya pemanfaatan tenaga jasa dan lainnya.
Hal yang seperti ini akan meningkatkan angka pengangguran, dan ini harus diantisipasi agar dampaknya tidak menimbulkan konflik sosial serta keamanan, bahkan meningkatnya angka kriminal di masyarakat. Karena melonjaknya angka pengangguran maka potensi gangguan ketertiban dan keamanan selama masa Covid-19 ini cukup rawan, maka pihak kepolisian meningkatkan kinerja intelijen dan keamanan untuk memperkecil ruang terjadinya gangguan ketertiban dan keamanan, serta mengantisipasi ruang gerak terjadinya perbuatan kriminalitas.
Skema ekonomi harus benar-benar tepat dalam penerapannya, dan pihak Polri untuk melaksanakan ini telah menggandeng seluruh elemen, baik itu dari TNI, pemerintah daerah, BUMN, pihak pengusaha swasta agar turut dilibatkan, bahkan sampai pengawalan bansos agar tepat sasaran, serta turut terlibat dalam menciptakan ketahanan pangan.
Dalam dialog ini juga disampaikan Maklumat Kapolri terkait penerapan Protokol Kesehatan dalam Pilkada serentak 2020, dan tindakan tegas apabila adanya pelanggaran peraturan pemerintah tentang Protokol Kesehatan.
Dialog interaktif ini berjalan lancar, aman dan kondusif, dan pelaksanaannya sesuai dengan Protokol Kesehatan.(Ezl)