Covid 19

Wamenkes RI Kagumi Dua Iven Bakti Sosial Relawan Peduli Covid-19 Riau

Pekanbaru – Kunjungan kerja (kunker) Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Republik Indonesia, dr. Dante Saksono Harbuwono, Sp.PD-KEMD, Phd ke Provinsi Riau pada Rabu (24/03/21) mendapatkan pengalaman dan berkesan baginya.

Dalam konferensi pers bersama media cetak, elektronik, dan online usai melakukan peninjauan gerakan 3000 kantong darah dan vaksinasi massal yang menargetkan capaian hingga 5000 orang masyarakat untuk lansia dan pelayan publik di provinsi Riau.

“Kegiatan ini tentinya akan menjadi percontohan di daerah-daerah lainnya di Indonesia. Karena baru pertama sekali, saya jumpai kegiatan yang bersinergi antara pelaksanaan donor darah massal dengan vaksinasi massal,” ujar Wamenkes RI.

Ia juga menyebutkan, aksi kegiatan yang ditaja oleh Relawan Peduli Covid-19 Riau yakni donor darah massal memasuki bulan ramadhan merupakan langkah yang tepat.

“Kita ketahui selama ini, di bulan puasa cadangkan darah di semua tempat sangat sulit didapati, maka kegiatan ini menjadi solusi dari permasalahan tersebut,” sebut Wamenkes.

“Dan untuk vaksinasi, kita sebagai warga negara wajib mendukung dan menyukseskannya, karena vaksinasi bukanlah sebuah program melainkan suatu gerakan menjadi keharusan dan tanggung jawab dari semua elemen masyarakat,” tambahnya.

Masih menurut Wamenkes, Presiden Indonesia telah mencanangkan target vaksinasi harus selesai dilakukan dalam jangka waktu 12 bulan, untuk mencapai 181,5 juta sasaran.

“Kita akan berupaya untuk mewujudkannya, namun ini masih tergantung dari ketersediaan vaksin yang ada di Indonesia,” jelasnya.

Terakhir, Wamenkes mengingatkan dalam upaya pengendalian pandemi Covid-19 pemerintah telah berupaya melakukan berbagai cara, salah satunya dengan menghimbau masyarakat untuk patuh protokol kesehatan 3M (Memakai masker, Mencuci tangan, dan Menjaga jarak) dan melakukan 3T (Testing, Tracing, dan Treatment).

“Intervensi kesehatan ini untuk mempercepat pengendalian penyebaran wabah Covid-19 dan juga diupayakan melalui vaksinasi demi mencapai kekebalan kelompok masyarakat lainnya,” tutup Wamenkes RI.

Sementara itu, ketua pelaksana kegiatan Dirmanto merasa bersyukur bahwasanya kegiatan bakti sosial relawan peduli Covid-19 Riau terdapat dua iven yakni Gerakan 3000 donor darah dan vaksinasi massal untuk 5000 orang mendapat atensi dari Wamenkes RI.

“Beliau menyampaikan rasa kagumnya dengan kegiatan yang kita laksanakan, hal ini menurutnya memiliki manfaat bagi semua masyarakat khususnya di Riau,” ujar Dirmanto.

Adapun data yang diterima, menurut Dirmanto untuk donor darah dalam waktu 3 (tiga) hari sudah terkumpul 2165 kantong darah dari 2500 orang yang mendaftar.

“Dengan rincian di hari pertama 958 kantong darah, hari kedua 658 kantong darah, dan hari ketiga 615 kantong darah. Belum termasuk yang terkumpul hari ini, diperkirakan didapat nanti sekitar 700 kantong darah, karena jajaran TNI AU mengirimkan seluruh personilnya,” urai Dirmanto.

“Dan untuk vaksinasi data yang kita terima dari panitia sebanyak 1135 orang, 22% dari lansia dan sisanya pelayan publik,” tutupnya. *(Mirza)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *