Pessel

Tahun 2025 Golkar Akan Raih Kembali Kursi Ketua di DPRD Pesisir Selatan

Painan, PilarbangsaNews,–

Ketua DPD II Golkar Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Syafril Saputra menegaskan, Dewan Pimpinan Kecamatan (DPK) agar segera membentuk pengurus nagari, seiring target partai Ketua DPRD di 2024.

Menurutnya, kelengkapan kepengurusan hingga ke tingkat nagari otomatis bakal mengokohkan cita-cita partai untuk menempati pucuk pimpinan di lembaga DPRD setempat, mengingat tradisi Golkar di Pesisir Selatan sering menjabat ketua.

“Dari 4 kali Pileg di era reformasi ini, Golkar 3 kali berada pada posisi ketua DPRD. Diantaranya Lukman, Alirman Sori, Marta Wijaya yang kemudian digantikan PAW Dedi Rahmanto Putra,” ujarnya pada wartawan usai rapat bersama di Painan, Jum’at (18/2/2022).

Rapat yang digelar di kantor DPD II kawasan GOR H. Ilyas Yacub tersebut, turut dihadiri Sekretaris Ermiwati, Bendahara Indra Bhakti Taufik, serta segenap pengurus DPD II dan 15 pengurus DPK Kabupaten Pesisir Selatan. (Garis Pantai News)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *