Nasional

Aklamasi, Leonardy Kembali Terpilih Jadi Ketua BK DPD RI 2022-2023

Padang, PilarbangsaNews

H. Leonardy Harmainy Dt Bandaro Basa, S.IP., MH kembali terpilih sebagai Ketua Badan Kehormatan DPD RI periode 2022-2023.

Awalnya senator asal Sumatera Barat ini tak tergantikan sebagai wakil wilayah Sumatera
yang akan duduk sebagai anggota Badan Kehormatan. Sementara anggota lainnya ada yang diganti sesuai keputusan gugus pulau di DPD RI.

Lalu dicalonkan sebagai ketua dan seperti tahun sebelumnya, Leonardy Harmainy kembali terpilih sebagai ketua secara aklamasi. Pengalaman dan ketokohannya dipercaya Anggota Badan Kehormatan Periode 2022-2023 dapat memimpin alat kelengkapan DPD RI yang bertugas menjaga harkat, martabat, kehormatan, citra dan kredibilitas anggota dan lembaga DPD RI, melalui penegakan tata tertib dan kode etik.

Rapat Pleno Badan Kehormatan DPD RI itu dipimpin Ketua LaNyalla Mattalitti secara musyawarah mufakat memilih Leonardy Harmainy sebagai Ketua Badan Kehormatan DPD RI.

“Ketua BK DPD RI Leonardy Harmainy dari sub wilayah Barat 1, Wakil Ketua I Adilla Azis, Wakil Ketua II Yustina Ismiati dan Wakil Ketua III Matheus Stefi,” kata LaNyalla pada sidang yang digelar di Ruang Pajajaran, Gedung B, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (18/8/2022).

Selain memilih Leonardy, rapat juga menetapkan pimpinan alat kelengkapan Badan Kehormatan DPD RI.

Menurut LaNyalla, BK diharapkan terus berupaya agar semua anggota DPD RI taat aturan sebagai pedoman dalam berperilaku.

“Kalau hal itu bisa dijaga dengan baik, Insya Allah memberikan hasil terbaik bagi kita semua sebagai orang yang mendapatkan amanah masyarakat di daerah,” ujarnya. (Rel/Age)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *