Pasaman Barat

Wabup Pasbar Pimpin Apel Gabungan Untuk Tingkat Kedisiplinan

Pasbar, pilarbangsaNews.com—

Wakil Bupati Pasaman Barat (Pasbar) Risnawanto memimpin Apel Gabungan di halaman Kantor Bupati Pasbar, Provinsi Sumatera Barat, Senin (03/10/2022).

Pada kesempatan itu, Wabup meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman Barat untuk menuntaskan beberapa hal berkaitan dengan peningkatan kinerja dan tanggungjawab sebagai ASN.

“Pelaksanaan apel gabungan dalam rangka memperbaiki sistem kedisiplinan. Kehadiran tepat waktu menjadi tolak ukur penilaian, untuk itu ia meminta agar ASN tidak terlambat dalam mengambil absen dan melakukan apel,”Ucap Wabup

“Dulu di hari senin setiap minggunya kita melakukan apel gabungan. Semenjak covid melanda, kita tidak lagi melaksanakan apel setiap minggunya. Pasca covid ini, apel gabungan kita laksanakan dua kali dalam sebulan. Saya ingin perubahan ini perlu kita sikapi, harus ada perbaikan kedisiplinan. Mari perbaiki sistem kedisiplinan, karna ini juga menjadi penilaian bagi masyarakat di sekitar lingkungan kita,” ungkapnya.

Dalam apel wabup juga menyampaiakan, sebagai lanjutan dari rapat koordinasi bersama Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) RI pada (23/9) lalu, Rencana Rehabilisasi dan Rekonstruksi Pascabencana (R3P) harus segera dituntaskan dan direalisasikan.

“Kemarin saya sudah mengikuti rapat koordinasi teknis percepatan penanganan bantuan stimulan terhadap korban terdampak bencana. Rumah rusak berat akan segera direalisasikan melalui bantuan anggaran 2022 pemerintah pusat. Rumah rusak sedang direalisasikan oleh pihak provinsi, sedangkan rusak ringan oleh Pemerintah Daerah. Kita koordinasikan bersama hingga perbaikan 30 rumah rusak ringan ini terealisasikan dengan baik,” tegasnya.

Tak kalah penting dari itu lanjutnya, perihal anggaran APBD Pasbar. Mengingat sisa tiga bulan menjelang penghujung tahun. Ia berharap, segala tugas dan persoalan segera dituntaskan berdasarkan tupoksi masing-masing. Untuk itu ia mengajak semua OPD bersama dan kompak menjalankan tugas dan tanggungjawab khususnya di lingkup Pemkab Pasbar. (Man)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *