Pasaman Barat

Bupati Pasaman Barat Buka Turnamen Catur Bupati Cup Pasbar Tahun 2023

Pasbar, pilarbangsaNews.com— Bupati Pasaman Barat (Pasbar) Hamsuardi didampingi stakeholder terkait, membuka Kejuaraan Catur Bupati Cup Pasbar Tahun 2023, yang diikuti oleh ratusan peserta yang berlangsung dua hari mulai tanggal 2 sampai tanggal 3 September 2023 yang di laksanakan di Padang Tujuh Kecamatan Pasaman, Kabupaten Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat, Sabtu (02/09/2023).

Dalam sambutannya, Bupati Pasaman Barat Hamsuardi menyebutkan Pemerintah Daerah Pasaman Barat menaruh perhatian yang luar biasa pada olahraga. Terbukti, dana yang dianggarkan untuk olahraga juga tidak sedikit termasuk persiapan Porprov mendatang.

“Meskipun jarang diperlombakan di Pasbar, olahraga catur memiliki banyak manfaat. Untuk itu, mari saling mendukung dalam memajukan olahraga di Pasbar tak terkecuali cabang catur. Disamping catur, kita latih bersama di cabang lain agar selain menjadi cerdas, masyarakat Pasbar juga semakin sehat. Kita sangat setuju bahwa bermain catur mencegah pikun dan membuat kita menjadi tambah cerdas,” Ucap Bupati.

Disamping itu, Ketua Percasi Sumbar Yusra mengatakan bahwa olahraga catur merupakan olahraga yang menyenangkan dan tidak menimbulkan keributan. Permainan catur mampu meningkatkan memori, meningkatkan kreativitas, hingga mengasah otak dan daya ingat.

Sementara Ketua Percasi Pasbar Saparuddin berharap prinsip dalam permainan catur dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Bermain catur tidak harus menyita banyak waktu bermain dari pagi hingga malam, namun bagaimana agar dapat bertindak berbuat dan berfikir secara cepat dan fokus.

“Hadiah pada Kejuaraan Catur Bupati Cup Pasbar Tahun 2023 ini yakni juara 1 akan mendapat 3 juta rupiah, juara 2 membawa pulang 1,5 juta rupiah dan juara 3 sebesar 1 juta rupiah. Sementara juara harapan 4 dan 5 masing-masing mendapat 250 ribu rupiah dan harapan 6 hingga 10 masing-masing membawa pulang senilai 100 ribu rupiah,” Jelasnya.

Diakhir kegiatan pembukaan itu, Bupati Pasaman Barat Hamsuardi bersama stakeholder terkait lainnya memberikan bantuan sebesar 5 juta rupiah dari Pemda Pasbar. Bupati Hamsuardi juga memberikan uang saku kepada pemenang juara 1 dan 2 sebesar 500 ribu rupiah. (Man)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *