Pendidikan

Ragam Pakaian Adat Nusantara Warnai HGN Tingkat Sumbar di MAN 2 Padang

Padang, PilarbangsaNews

Ragam pakaian adat Nusantara mewarnai upacara peringatan Hari Hari Guru Nasional (HGN) ke 78 tahun 2023 Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sumatera Barat yang dipusatkan di lapangan Basket MAN 2 Kota Padang, Sabtu (25/11/2023).

HGN diikuti oleh Kabid Penmad, Hendri Panidias, Kakankemenag Kota Padang, Edy Oktafiandi, Subkor Penmad, Afrizal, para Kasi, Kepala Madrasah dan seluruh ASN lingkup Kemenag Kota Padang. HGN dipimpin oleh Miswan kabag TU Kanwil Kemenag Sumatera Barat yang bertindak sebagai inspektur upacara.

Pakaian adat dari berbagai daerah yang dikenakan oleh para peserta upacara menambah suasana semarak namun kental dengan nuansa keberagaman. Upacara yang dimulai pukul 7.30.00 WIB tersebut berlangsung lancar dan khidmat.

Kabag TU Kanwil Kemenag Sumbar, Miswan dalam kesempatan itu membacakan sambutan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qaumas. Ia menyampaikan bahwa guru adalah profesi yang sangat agung dan bermartabat.

“Guru adalah suluh bangsa yang menjadi penerang dan sosok yang mencerahkan setiap generasi, mengantarkan kebangkitan dan kemajuan bangsa,” kata Miswan membacakan amanat menteri agama.

Disampaikannya, saat ini tantangan guru kian kompleks. Guru harus memikul tanggung jawab membentuk generasi yang sesuai dengan nilai-nilai agama dan budaya. Perkembangan teknologi seperti kecerdasan buatan (AI) menjadikan guru harus terus menjadi pembelajar demi lahirnya anak yang mumpuni dalam merespon isu global.

“Kemenag telah dan akan terus mengambil langkah signifikan memfasilitasi peningkatan kompetensi guru. Kemenag juga berkomitmen untuk terus memberikan perhatian dan afirmasi bagi peningkatan kesejahteraan guru,” ujar Menag.

Menag Yaqut berterimakasih kepada guru yang mengajar dengan penuh welas asih dan kasih sayang. Pembelajaran yang bersumber dari hati, hingga mencipta ikatan relasi yang kuat guru-murid. Pendidikan yang membentuk manusia berpengetahuan, berkepribadian, kreatif, dan berakhlaqul karimah.

Pada peringatan HGN kali ini, juga dimeriahkan dengan penampilan paduan suara dan marching band MAN 2 Kota Padang. Selain itu juga ada penampilan puisi pantomin dari MTsN 6 Padang. Juga terlihat penampilan tari siswi MIN 3 Padang. (Arul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *