Adat

LKAAM Sumbar dan Bimas Polda Sepakat Seiring Sejalan Dalam Menjaga Kamtibmas

Padang, PilarbangsaNews

LKAAM Sumatera Barat dan Direktorat Bimas Polda Sumatera Barat sepakat bahu membahu bersama ninik mamak dan tokoh masyarakat untuk menjaga Kamtibmas di wilayah Sumatera Barat, mencegah perilaku negatif dan merusak tatanan kehidupan sosial di masyarakat.

Hal ini diungkapkan Ketua Umum Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM) Sumbar Dr. H. Fauzi Bahar, M.Si Datuak Nan Sati dihadapan Direktur Bimas Polda Sumbar Kombes (Pol) Teddy Rayendra di Kantor LKAAM Sumbar, Selasa (23/1/2024).

Fauzi Bahar Datuak Nan Sati yang didampingi Pengurus LKAAM ini menyebutkan, LKAAM dan Bimas Polda ibarat aur dengan tebing, saling berkaitan, saling berhubungan dan saling bergantungan dalam menjaga lingkungan masing masing.

Mantan Walikota Padang dua periode ini juga mengapresiasi Restorative Justice yang digagas oleh Kapolri, hal ini memberikan kewenangan dan peran kepada ninik mamak dalam mengurus anak kemenakannya, terutama jika terjadi masalah-masalah hukum.

Sementara itu Direktur Bimas Polda Sumatera Barat Kombes (Pol) Teddy Rayendra mengapresiasi Pengurus LKAAM Sumbar yang telah bersilaturahmi dan berkomitmen bersama-sama menjaga Kamtibmas.

Kombes Pol Teddy Rayendra juga akan lebih meningkatkan peran Babin Kamtibmas di tingkat nagari, desa dan kelurahan untuk lebih mengedepankan penyelesaian permasalahan dengan cara kekeluargaan bukan dengan penyelesaian secara hukum positif.

Mantan Irbid Itwasda Polda Banten ini juga menambahkan, dirinya berharap dilibatkan oleh LKAAM Sumbar untuk setiap kegiatan hingga ketingkat terendah ikut membantu menyelesaikan setiap permasalahan sosial yang ada di tingkat terendah di semua wilayah Sumatera Barat.

Hadir dalam silaturahmi ini Ketua Harian LKAAM Sumbar Dr. Amril Amir, M.Pd Datuak Lelo Basa, Misral, SH Datuak Batuah, Dr. Zulkarnaini Datuak Muncak Rajo, Buya M. Natsir Sampono Batuah, Zulbaili Datuak Tianso, Johardi Datuak Putiah, Arfa Kasni Datuak Tumangguang, Hariri Gani Sutan Alamsyah dan beberapa orang ninik mamak lainnya. (rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *