Pilkada 2024

Pegiat Pariwisata Mak Etek Zuhrizul : Paslon Mahyeldi-Vasko Dinanti Publik untuk Sumbar Kedepan

Padang, PilarbangsaNews

Paslon Mahyeldi-Vasko disambut sukacita oleh publik Sumbar. Cagub-Cawagub besutan PKS, Gerindra dan Demokrat ini diantar langsung oleh ketua Parpol pengusung dan banyak tokoh publik Sumbar ke KPU, Selasa (27/8/2024).

Satu diantaranya yang ikut mengantar adalah mantan Koordinator Relawan Mahyeldi-Audy Pilkada 2020, sekaligus tokoh pegiat pariwisata Sumbar Muhammad Zuhrizul alias Mak Etek.

Zuhrizul terlihat akrab bersama dengan wartawan peliput saat pendaftaran Mahyeldi-Vasko, dimana Mak Etek mengopi bersama dengan pers di kedai depan KPU Sumbar.

“Pasangan Mahyeldi-Vasko adalah pasangan yang dinanti-nanti oleh masyarakat Sumbar. Apalagi tagline Mahyeldi-Vasko Gerak Cepat (Gercep) untuk Sumbar lebih baik. Itu sangat pas dan tepat sekali, Sumbar butuh loncatan kuantum untuk lebih baik dari Sumbar sebelumnya dan dari provinsi lain di Indonesia,” ujar Mek Etek Zuhrizul.

Banyak faktor kemajuan Sumbar terkesan lambat, padahal itu hampir semua daerah di Indonesia mengalami perlambatan, sepeti bencana Covid-19 di awal kepemimpin Gubernur periode 2020-2025.

Selain itu dunia juga tahu bahwa Sumbar adalah provinsi ‘super market’ bencana. “Selama Buya Mahyeldi jadi gubernur periode pertama, entah berapa ratus kali bencana terjadi, terakhir bencana banjir bandang lahar dingin yang memporak porandakan kampung di selingkar Gunung Marapi dan Lembah Anai. Saat ini di daerah bencana tengah recovery,” ujar Muhammad Zuhrizul.

Owner Lawang Park ini mengatakan, pasca bencana sangat butuh pemimpin yang mampu gerak cepat untuk recovery infrastruktur dan ekonomi masyarakat. “Itu bisa terjadi kalau Gubernur dan Wakil Gubernur Sumbar periode 2024-2029, Mahyeldi-Vasko. Paslon lain sulit Gercep untuk itu,” ujar Mek Etek Zuhrizul.

Selain itu, masyarakat inginkan para pemimpin yang akur, saling berkolaborasi dan sinergi. Pasangan Mahyeldi-Vasko memiliki visi mewujudkan Sumbar maju dan berkeadilan. (Gilang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *