Festival SMANSA 2024, Plt.Kadisdik Riau : Hal Positif Yang Patut Ditingkatkan
Pekanbaru, pilarbangsanews.com – Untuk menggali potensi bakat dan minat anak didik di bidang seni dan kreasi, SMA Negeri 1 Pekanbaru menggelar kegiatan Festival SMANSA 2024.
Kegiatan Festival yang dilaksanakan pada Rabu, 20 November 2024 tersebut dibuka oleh Penjabat (Pj) Gubernur Riau yang diwakili Plt.Kadis Pendidikan Provinsi Riau Edi Rusma Dinata, bertempat di Panggung Abdul Latif SMA Negeri 1 Pekanbaru.
Hadir juga dalam kesempatan tersebut, Plt.Kabid Pembinaan SMA Disdik Provinsi Riau Alfira, Kadis Pendidikan kota Pekanbaru Abdul Jamal, seluruh Kepala SMA Negeri di Pekanbaru, Ketua Komite Sekolah, dan tamu undangan lainnya.
Kepala SMA Negeri 1 Pekanbaru Baini menyampaikan kepada media online pilarbangsanews.com bahwa kegiatan Festival SMANSA 2024 ini memperlombakan beberapa hal yakni Debat, Olimpiade, Monolog, Kriya, Film Pendek dan Photography, Tahfidz, Tari Kreasi, Vokal Solo, Poster Digital, Gitar Solo, Menulis Cerpen, Komik Digital, LKTI, dan Cipta Baca Puisi.
“Jadi untuk pelaksanaan kegiatan perlombaan festival ini dari dana BOS Kinerja, namun biaya hadiah pemenang perlombaan festival ini seluruh didapatkan dari bantuan komite sekolah dan sponsor,” ujar Baini.
“Festival ini bertujuan agar siswa-siswi bisa menyalurkan bakat dan minatnya, karena mereka masih muda serta energik, sehingga nantinya mereka akan meraih suatu prestasi cemerlang di bidang seni dan kreasi yang ditampilkannya,” imbuhnya.
Ia pun berharap kedepannya, potensi yang dimiliki oleh siswa-siswi didik tersebut mampu bersaing dan berkompetisi dengan sekolah-sekolah lain pada momentum kegiatan event selanjutnya.
“Jika kemampuan potensi dari anak kita ini bisa dikembangkan keluar, maka pada kesempatan berikutnya akan kita buat kegiatan lebih besar lagi dengan mengundang sekolah-sekolah sederajat lainnya,” tutup Baini.
Sementara itu, Plt.Kadis Pendidikan Provinsi Riau Edi Rusma Dinata menyampaikan apresiasi kepada SMA Negeri 1 Pekanbaru yang telah melakukan ide dan inovasi untuk mengembangkan potensi bakat dan minat para pelajar.
“Ini merupakan suatu kegiatan yang sangat positif di dunia pendidikan hal tersebut terlihat dari kejelian, kepintaran, kehebatan siswa didik ini telah tampak. Maka tentunya kegiatan ini bisa dilakukan juga pada sekolah-sekolah lainnya,” tegas Edi Rusma.
“Kita berharap kegiatan Festival SMANSA 2024 ini agar bisa terus dipertahankan dan ditingkatkan kedepannya. Pesan saya evaluasi dan amati kegiatan ini, apabila ada azas kemanfaatannya lebih kuat maka terus kembangkan. Jangan berhenti untuk berkarya dan jangan berhenti untuk berinovasi,” tutup Plt.Kadis Pendidikan Provinsi Riau. (*)
Penulis : Mirza Yamoli