Simpatisan HJ-RI Luapkan Kegembiraan Kandidat Mereka Diyakini Memenangkan Pilkada Pessel
Painan, PilarbangsaNews.com, —
Para pendukung dan simpatisan paslon Bupati dan Wakil Bupati Pesisir Selatan 02, Hendrajoni-Risnaldi Ibrahim, kini sudah mulai melampiaskan kegembiraan mereka karena merasa perolehan suara dari kandidat yang mereka dukung berpeluang besar memenangkan kontestasi pilkada Pesisir Selatan.
Cara mereka melampiaskan kegembiraan dengan menulis status di akun Facebook masing masing, kendatipun perhitungan suara masih sedang berlangsung.
“Kalau dulu kita kalah di 13 kecamatan kini kita menang pada 15 kecamatan yang ada di Pesisir Selatan, ” Tulis Robi Putra Tama di akun Facebooknya.
Status Facebook Robi Putra Tama itu mendapat respon dari teman temannya.
Akun Facebook atas nama Sumbarang Namo menulis status : “Ternyata Doa Masyarakat Pesisir Selatan dikabulkan Allah SWT. ”
Sementara Lubis Lakitan menulis pula di akun Facebooknya ” Jo Kapalo Gol nyo. ”
Ada ratusan akun Facebook warga Pesisir Selatan yang menulis kata pujian kepada Alllah sebagai ucapan rasa syukur kepada Alllah SWT.
DISAMBUT TANGIS
Sementara di kediaman Risnaldi Ibrahim kedengaran suara tangis sahut bersahut dari saudara handai tolan dan pendukung Risnaldi.
Tangis tak terbendung lagi karena ingat perjuangan mereka sungguh sangat berat untuk kemenangan psangan HJ-RI.
Dikutip dari media Bandasapuluh.com edisi hari ini, Hitung Cepat Pilkada Pessel 2024 ini disusun berdasarkan hasil penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Suara Masuk: 6,4% (67/1.042 TPS) perhari Rabu pukul 15.30 WIB
Tujuan dari hitung cepat ini adalah untuk memudahkan akses informasi bagi publik mengenai perolehan suara secara cepat dan transparan, sebelum adanya penetapan resmi oleh penyelenggara pemilu.
Perlu diketahui, meskipun hasil ini bersumber dari data penghitungan di TPS, penetapan resmi hasil pemilu dilakukan secara berjenjang sesuai mekanisme yang diatur dalam peraturan perundang-undangan.
Proses tersebut dilakukan melalui rapat pleno terbuka yang dimulai di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), dilanjutkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pesisir Selatan dan seterusnya.
Hasil hitung cepat ini diharapkan dapat memberikan gambaran awal kepada masyarakat terkait peta perolehan suara, dengan tetap menunggu hasil resmi yang ditetapkan oleh KPU.
Semua pihak diimbau untuk bersabar dan mengikuti proses penghitungan dan penetapan hasil pemilu yang berlangsung secara transparan dan akuntabel. (***/zal/Bandasapuluh.com)