AgamaLisdaPessel

Masjid Baiturrahmah Painan Penuh Sesak Dan Tumpah Ruah Saksikan Ustadz Solmed

PAINAN, PILARBANGSANEWS. COM.– Masjid Baiturrahman Painan, Kabupaten Pesisir Selatan benar-benar membludak, ribuan ibu ibu kaum muslimah anggota BKMT ( Badan Kontak Majelis Ta’lim) dari berbagai daerah memadati masjid kebanggaan warga Pesisir Selatan, Sumatera Barat.

Sekitar 2000 ibu ibu majelis taklim terpaksa harus sabar diluar Masjid mendengarkan tausyiah Ustad Solmed.

Masjid yang berkapasitas 3000 jemaah itu, tak dapat menampung jemaah yang sengaja datang untuk memghadiri Tabligh Akbar yang digelar BKMT Pesisir Selatan.

Ketua BKMT Pesisir Selatan, Hj Lisda Hendrajoni merasa kurang nyaman sebagai ketua BKMT Pesisir Selatan karena tak dapat menampung ibu ibu yang sangat antusias menghadiri tabligh Akbar yang diadakannya.

Baca juga:

Ribuan Ibu Ibu Majelis Ta’lim Banjiri Painan Ikuti Tausyiah Ustadz Solmed

“Aduh…., ambo mohon maaf kepada ibu ibu yang sengaja datang dari berbagai daerah di Sumbar dan Pesisir Selatan, tidak dapat masuk kedalam masjid karena didalam sudah penuh membludak,” katanya minta ditulis permintaan maafnya ini kepada Pilarbangsanews.com.

Sedianya acara ini akan dilaksanakan di pentas terbuka Carocok Painan, tapi takutnya hari hujan maka dialihkan ke Masjidi, e…, tau tau membludak, kata Lisda.

Seorang ibu yang datang dari Padang mengatakan, tidak kecewa dengan kondisi membludaknya anggota BKMT yang datang.

“Baralek namanya, tentu hal hal yang tak terduga akan dialami,” kata ibu Mawar dari Padang.(Bram Doli)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *