.

Ciya Gusyaf Perti Wakili Sumbar Pada Lomba “Pelajar Peduli Keselamatan Tahun 2019 Tingkat Nasional”

Painan, Bupati Kabupaten Pesisir Selatan Provinsi Sumatera Barat, Hendrajoni, SH, MH, Senin (8/4) melepas secara resmi, Ciya Gusyaf Perti, siswi kelas XI IPS SMAN 2 Painan, untuk mengikuti lomba Peningkatan Kapasitas Pelajar Peduli Keselamatan Tahun 2019 Tingkat Nasional.

Ciya Gusyaf Perti berhak mewakili Provinsi Sumatera Barat, di tingkat nasional setelah berhasil menobatkan dirinya sebagai Juara I dalam lomba yang sama tingkat Provinsi Sumatera Barat, pada bulan Februari lalu.

Hadir pada acara tersebut, Bupati Hendrajoni, didampingi Asisten II Mimi Ryarti Zainul, SE, Ak, M.Si, Kepala Dinas Perhubungan yang diwakili oleh Kabid perhubungan darat.

Dalam kesempatan itu bupati, memberi apresiasi atas keberhasilan Ciya Gusyaf Perti, menjadi duta Sumatera Barat dan telah berhasil mengalahkan lawannya di 18 Kabupaten/Kota.

Diharap, lanjutnya, prestasinya tidak berhenti di tingkat provinsi tapi juga harus berhasil dalam lomba di tingkat nasional. Untuk mencapai prestasi tersebut diperlukan usaha maksimal sehingga menjadi juara.

” Selaku bupati saya ingin utusan Pesisir Selatan, selalu juara di setiap lomba, sesuai dengan motto Pessel maju,” harap bupati.

Menurut Bupati selaku anak muda harus mampu berprestasi serta bersaing di tingkat nasional.

Sebagaimana diketahui, pada lomba sebelumnya utusan Pesisir Selatan, berhasil meraih juara III tingkat Nasional.

Sementara itu, Ciya Gusyaf Perti, menyatakan siap untuk bersaing dalam lomba yang akan digelar pada tanggal 22 sampai 25 April 2019 di The Mirah Hotel Bogor.

” Doakan kami ya pak, agar mampu mewujudkan harapan masyarakat Pessel,” harap Ciya panggilan gadis kecil ini.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *