Bukittinggi

Ramli Warga Koto Gadang Tewas, Bensin Yang Diboncengnya Meledak

Akibat membawa 2 drigen bensin dengan sepeda motornya, Ramli ( 48 Tahun ) warga Jorong Koto Gadang Nagari Koto Gadang Kecamatan IV Koto Kabupeten Agam, tewas terbakar, saat bensin yang dibonceng itu meledak.

Kapolres Bukittinggi AKBP Arly Jembar Jumhana, SIK MH, melalui Kapolsek IV Koto Iptu Edi Yunasri, SH.MH, membenar peristiwa itu terjadi.

Menurut kapolsek, korban pada hari Kamis dini hari tadi (4/7) sekitar pukul 01:00 WIB, kelihatan membeli BBM bensin di salah satu SPBU di daerah Bukittinggi.

Bensin itu sebanyak 2 drigen penuh, dibawa menggunakan sepeda motor jenis Yamaha Vega R dengan nomor Polisi BA 4607, tapi seri belakangnya tidak terlihat lagi akibat hangus terbakar.

Ketika sampai di TKP, tepat nya di jalan Raya Jorong Guguak Randah, jerigen minyak bensin yang di bawa korban meledak dan terbakar.

Tiba tiba api menyala, dan membakar sepeda motor yang dikendarainya, korban ikut terbakar bersama sepeda motornya.

Personil Polsek IV Koto dan masyarakat yang sedang berada di TKP berusaha memadam api, sekitar 15 menit kemudian datang 2 unit Damkar dari Kabupaten Agam, pukul 01.20 menit api sudah padam.

Korban yang ikut terbakar dalam peristiwa itu mengalami kritis, korban dilarikan ke RSAM Bukittinggi dan sekira pukul 10.00 Wib pagi tadi korban akhirnya meninggal dunia.

Kapolsek IV Koto menyebutkan penyebab dari kebakaran diduga korban merokok pada saat mengedarai sepeda motor. Percikan api rokok mengenai Bensin yang dibonceng korban terbakar.

Selain Ramli meninggal dunia, korban mengalami kerugian materil lebih kurang Rp 5.000.000 (lima juta rupiah), demikian Iptu Edi Yunasri,SH.MH (stj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *