.

Meriah HUT TNI, Korem 031/WB Gelar Donor Darah Dan Pengobatan Gratis

PEKANBARU – Peringatan Hari Ulang Tahun TNI Ke 74 Tahun 2019 yang jatuh pada tanggal 05 Oktober mendatang di Provinsi Riau sudah mulai di semarakkan, melalui kegiatan bakti sosial pengobatan gratis dan donor darah yang dilaksanakan di Aula Wiratama Korem 031/Wira Bima Jalan Mayor Ali Rasyid No 1 Pekanbaru.

Kegiatan bakti sosial ini diwujudkan dengan kerjasama beberapa pihak yang turut mensukseskan acara donor darah sekaligus pengobatan gratis seperti Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, PMI dan BKKBN Kota Pekanbaru.

Dengan dilaksanakanya kegiatan ini setidaknya dapat meringankan beban masyarakat sekitar.

“Saya Ucapkan Terima kasih kepada Dinas Kesehatan, PMI dan BKKBN kota Pekanbaru yang ikut andil dalam Bakti Sosial di bidang kesehatan ini. Kita harapkan acara ini dapat berjalan dengan baik dan bermanfaat bagi masyarakat luas, Hal ini kami laksanakan sebagai wujud kepedulian TNI Kepada masyarakat sesuai dengan tema HUT Ke 74 TNI “TNI PROFESIONAL KEBANGGAN RAKYAT”, karena TNI dan Rakyat tidak dapat di pisahkan, Jadi kepada masyarakat silahkan periksakan kesehatannya di tempat yang telah kita sediakan. Kita tahu banyak warga yang terganggu kesehatannya akibat asap Karhutla dan semoga ini bermanfaat bagi kita semua,” Ujar Komandan Korem 031/Wira Bima, Brigjen TNI Mohammad Fadjar MPICT disela-sela kegiatan pada Kamis (26/919).

Danrem menambahkan kegiatan ini menjadi awal dari peringatan HUT TNI dan untuk beberapa hari kedepan akan dilakukan persiapan kegiatan lainnya termasuk perlombaan dan sebagainya.

“Sebab hingga sampai awal bulan depan anggota masih berada di lapangan melaksanakan pemadaman api karlahut,” Tutup Danrem.

Dalam kesempatan itu pula Danrem 031/WB Bersama Ketua Persit KCK Koorcab Rem 031 PD I/BB memanfaatkan moment Bakti Sosial dengan melakukan pengecekan kesehatan. ***(mirza)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *