.

Kebakaran di Pasar Raya, Wako Siapkan Penampungan Sementara

Padang, PilarbangsaNews

Setelah berkobar hingga satu setengah jam, lepas Maghrib kebakaran di Pasar Raya Padang berhasil dipadamkan. Akibat kebakaran 16 petak toko di belakang Pasar Raya Blok 1 ini ditaksir kerugian mencapai ratusan juta rupiah.

Walikota Padang Mahyeldi yang datang ke lokasi kebakaran yang berada tepat di belakang Polresta Padang itu, mengatakan akan menyiapkan tempat untuk relokasi sementara para pedagang PMD dan toko kaca itu.

“Kita taksir kerugian akibat kebakaran ini mencapai ratusan juta. Itu hanya perkirakan sementara. Untuk selanjutnya, biar petugas kepolisian yang melakukan penyelidikan,” jelas Mahyeldi.

Sebelumnya, 16 petak toko yang ada di belakang Pasar Raya Blok 1, Senin (25/5) sekitar pukul 17.45 WIB terbakar. Kebakaran ini diduga berasal dari kawasan toko kaca, kemudian menjalari toko PMD, petak menjual santan dan kebutuhan harian lainnya, yang kebetulan banyak tutup karena lebaran Idul Fitri.

Menurut Kepala Dinas Damkar Dedi Henidal, 9 unit mobil pemadam kebakaran dengan puluhan personel pemadam berjibaku menjinakkan api hingga padam. Sehingga kebakaran yang terjadi di blok menjual barang harian dan toko kaca ini tidak meluas ke blok yang lain. (gk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *