.

Brimob Jabar Edukasi Protokol Kesehatan ke Anak-Anak

Cirebon, PilarbangsaNews

Bharatu Faisal Personel Kompi 2 Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Jabar menggelar edukasi terbuka, sambil bermain dan memberi contoh cara mencuci tangan yang baik dan benar kepada anak – anak di Jl. Cempaka wangi Desa Cempaka, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, Selasa (28/07/2020).

Sekian lama belajar di rumah di tengah pandemi virus corona, mungkin membuat anak – anak mulai merasa jenuh. Agar tetap betah belajar di rumah, jajaran Kompi 2 Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Jabar menghibur anak – anak disana dengan mengadakan bermain bersama dan tanya jawab di tempat bermain di dekat rumah – rumah mereka.

Dalam kegiatan ini Brimob Cirebon juga mengajak anak – anak disana bermain sambil memberikan edukasi terkait pencegahan penyebaran virus corona. Mulai dari cara mencuci tangan dengan benar hingga pentingnya penggunaan masker, baik di luar maupun di dalam rumah.

“Selama pandemi ini masih berlangsung, kami akan terus lakukan upaya pencegahan dengan terus lakukan himbauan tentang Virus Corona kepada warga Jawa Barat khususnya di Cirebon,” kata Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Asep Saepudin dalam keterangan tertulisnya.

Kombes Pol. Asep Saepudin menambahkan, kegiatan ini merupakan salah satu kepedulian Polri serta bentuk Bakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat dalam menghadirkan Negara di tengah – tengah masyarakat.

“Ini merupakan wujud Bhakti Brimob Polda Jabar dalam hal ini di wilayah Kec. Talun Kabupaten Cirebon – Jawa Barat untuk memutus mata rantai Covid-19,” katanya lagi.

Ia juga menegaskan, jangan anggap remeh virus Corona ini, karena virus ini sudah menjadi pandemi. “Kita harus waspada dan kita harus melindungi masyarakat, khususnya Jawa Barat karena kita merupakan anggota Polri yang mempunyai kewajiban melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat dari segala macam bahaya,” tutup Kombes Pol. Asep Saepudin. (Heri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *