Dharmasraya

Pariyanto Serahkan Bibit Jagung ke Warga Kampung Jao

PILARBANGSANEWS – Ketua DPRD Pariyanto,SH serahkan bibit jagung kepada warga kampung Jao Nagari Payubarangan Kecamatan Timpeh,Sabtu,02/01/2021

“Bantuan tersebut adalah berupa bibit jagung guna tanaman tumpang sari sebelum pekebun sawit bisa menghasilkan uang, bibit jagung dari Lampung ini yang akan di serahkan kepada Pekebun atas nama Erik dan Isto sebagai perwakilan warga Kampung Jao,” ujar Ketua DPRD Dharmasraya.

Menurutnya, jagung dan sawit sangatlah cocok ditanam disela-sela sawit yang baru ditanam dan agar bisa jadi pelindung bagi jagung sebagai pendingin atau penyejuk tanah.

“Begitu juga untuk sawit disamping sebagai pupuk dan juga guru hara tanah juga terjaga bagi sawit,” ucap ketua yang tiga periode menjabat di legeslator DPRD Dharmasraya ini.
Pariyanto SH juga berpesan bahwa bibit dari Lampung ini adalah bibit uang bisa ditanam berulang-ulang karena bibit ini bukan sembarangan bibit tapi sudah di proses varitasnya oleh ahlinya.

“Saya usahakan bertemu dengan ahlinya di Lampung kemaren dan cukup banyak saya belajar disana, maka saya berbagi ilmu juga pada masyarakat saya di Dharmasraya,” jelasnya.

“Saya harap dengan bibit ini kedepan dapat dikembangkan dan semoga bermanfaat untuk masyarakat Dharmasraya terutama pada masa pademi covid-19,” tutupnya.(rjl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *