TNI

Asah Kemampuan, Kodim 0910/Malinau Gelar Latihan Menembak Senjata Ringan

Malinau, PilarbangsaNews

Puluhan anggota Kodim 0910/Malinau sejak pagi berkumpul di lapangan tembak Kodim 0910/Malinau yang terletak di Asrama Kodim 0910/Malinau Rt 10 Desa Malinau Hulu, Kecamatan Malinau Kota, Kabupaten Malinau, Provinsi Kalimantan Utara, Selasa (30/03/2021).

Puluhan personil Kodim tersebut akan melaksanakan latihan menembak senjata ringan baik pistol maupun laras panjang TW I tahun 2021 dibawah pimpinan Danlat Danramil 0910-03/Malinau Kota Kapten Inf Mashuri A. Bakari.

Komandan Kodim 0910/ Malinau Letnan Kolonel Inf Sofwan Nizar S.Sos. M.Han yang juga ikut melaksanakan menembak mengatakan, latihan menembak senjata ringan (Latbakjatri) tersebut dilakukan untuk mengasah, meningkatkan dan mempertahankan kemampuan menembak personel dengan jarak 100 meter untuk senjata laras panjang dan 15 meter untuk senjata pistol.

Dijelaskannya, kemampuan menembak adalah salah satu kemampuan dasar prajurit TNI yang harus senantiasa diasah dan di tingkatkan. “Dengan latihan menembak, anggota Kodim dapat melatih kedisiplinan, ketenangan, kesabaran dan akurasi yang tepat selama latihan menembak,” ujar Sofwan Nizar.

Selain itu, orang nomor satu di Kodim Malinau tersebut juga menghimbau agar pada kegiatan latihan menembak dilaksanakan dengan serius dan memperhatikan faktor keamanan agar kegiatan menembak tersebut berjalan dengan tertib dan aman. (Ezl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *