.

Wawako Erwin Yunaz Buka Rapat Anggota Tahunan Koperasi Sentra Randang Payo

Payakumbuh, PilarbangsaNews

Wakil Wali Kota Erwin Yunaz membuka Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Sentra Randang Payo di aula pertemuan lantai 2 Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kota Payakumbuh, Rabu (30/6).

Sebagai forum tertinggi bagi suatu koperasi, RAT yang dilakukan setiap tahun di akhir periode kepengurusan itu juga dihadiri oleh Kadis Nakerin Yunida Fatwa dan Kabid Perdagangan Dinas Koperasi dan UKM Israneldi serta jajaran.

Wawako Erwin Yunaz di hadapan pengurus dan anggota peserta RAT menjelaskan harapan besarnya terhadap Koperasi Sentra Rendang Payo. Cita-cita dan keinginan agar Koperasi IKOSERO ini lebih dikenal lagi di tingkat Nasional dan Internasional.

“Program-program yang kita buat adalah bukti keseriusan Pemko dalam melebarkan sayap pelaku IKM kita. Dengan bekal branding City of Randang, maka pasar dunia sudah pasti bisa kita capai. Tetapi perlu ditekankan kalau sumber daya manusia adalah elemen terpenting dan utama dalam hal ini,” ungkap Erwin.

Program School of Randang yang diluncurkan beberapa bulan lalu adalah sebuah inovasi demi mewujudkan Payakumbuh menjadi kota wisata gastronomi.

Sementara itu, Kabid Perdagangan Dinas Koperasi dan UKM Israneldi menjelaskan Dinas Koperasi dan UKM selaku OPD teknis yang membidangi ini, sangat berterima kasih sekali atas terselenggaranya RAT Koperasi Sentra Randang Payo.

“Kami berharap dengan RAT ini bisa lakukan evaluasi terhadap Koperasi Sentra Rendang Payo demi kemajuan organisasi di masa yang akan datang,” ujarnya.

Dari sisi Kadis Nakerin Yunida Fatwa, dirinya menyampaikan akan selalu mencarikan peluang-peluang untuk pemasaran usaha Randang dan berharap Koperasi Sentra Payo bisa memanfaatkan peluang yang saat ini sedang terbuka untuk skala Nasional dan Internasional.

“Untuk mengisi peluang tersebut tentu perlu keseragaman dan kesepahaman kita dalam menjalankan organisasi ini,” kata Yunida. (wba)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *