Tanah Datar

Peringati Hari Ibu, GOW Tanah Datar Mengadakan Berbagai Lomba

Tanah Datar, PilarbangsaNews

Dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-93 Tahun 2021, Aliansi Organisasi Wanita yang berkumpul dalam Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Tanah Datar menggelar berbagai lomba di Aula kantor PKK Tanah Datar,Selasa sebelum puncak peringatan ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua GOW Tanah Datar Ny.Patty Richi Aprian, Rabu (22/12/2021) di Gazebo Indo Jolito Batusangkar.

Untuk memperingati Hari Ibu 2021 pada 22 Desember, pemerintah mengangkat tema “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”.

Indriani Hostina, Ketua Panitia Pelaksana menyampaikan dalam laporannya, dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-93 tahun 2021, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Tanah Datar menyelenggarakan berbagai lomba terkait dengan kaum perempuan.

Tujuan acara ini tidak hanya untuk berkumpul bersama seluruh sahabat GOW Tanah Datar, tetapi juga dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-93 Tahun 2021 serta menggali potensi dan kreativitas ibu-ibu Organisasi Wanita di Tanah Datar.

Dikatakannya, acara yang berlangsung selama dua hari ini diisi dengan berbagai perlombaan dan kegiatan yang diselenggarakan oleh kaum perempuan. Misalnya lomba puisi cinta untuk ibu, lomba masakan kudapan dan lomba fashion show baju kurung.

Sementara itu, pada hari kedua puncak peringatan, Indriani mengatakan pemotongan tumpeng dibawakan oleh, ketua GOW Ny.Patty Richi Aprian,fashion show,mars GOW, pembacaan puisi, hadiah bagi pemenang lomba, door price, dan kegiatan pemberian bantuan kepada Panti Jompo Tresna Werda Cubadak Lima Kaum.

Menurut sejarah singkat Hari Ibu yang dibacakan Sri Mulyati, Kongres Perempuan Indonesia pertama diadakan di Yogyakarta pada tanggal 22-25 Desember 1928, atas prakarsa para perempuan pejuang gerakan kemerdekaan.

Dalam konferensi tersebut, salah satu hasil keputusannya adalah pembentukan organisasi federasi independen bernama Perserikatan Perkumpulan Perempuan Indonesia (PPPI), yang bekerja sama untuk meningkatkan harkat dan martabat perempuan Indonesia sebagai perempuan maju.

Pada kesempatan yang sama, Ketua GOW Tanah Datar, Ny. Patty Richi Aprian mengatakan, memperingati Hari Ibu tidak lain adalah sebuah apresiasi atas peran penting perempuan sebagai unit terkecil dalam masyarakat, yaitu keluarga.

“Kami perempuan sebagai ibu berperan penting dalam menciptakan generasi yang baik dan berkarakter. Sebagai istri, perempuan adalah partner, karena kesuksesan seorang suami tidak bisa lepas dari dukungan istri yang hebat di belakangnya,” kata Patty.

Seperti semboyan yang dibacakan Ny Patty “Wanita tiang negara,Bila wanitanya baik, maka baiklah negara,bila wanita itu rusak, maka rusak juga itu negara.”

Wanita hebat bukan karena kecantikannya, wanita hebat bukan karena bisa melahirkan banyak anak, wanita hebat bukan karena kekayaannya, wanita hebat bukan karena kebijaksanaannya, wanita hebat. wanita bukan karena ada pria kaya dan gagah di sisinya, tapi wanita hebat, wanita yang bisa terus maju untuk menyelesaikan masalahnya.” ulas Ny.Patty.

Wanita hebat bisa menggambarkan kekuatan dalam perjalanan hidup, bertahan saat tertekan, tersenyum saat hatinya menangis, dan tetap diam saat dihina. marah dengan senyuman, bisa menghapus dendam dan amarah, selamat Hari Ibu untuk Semua wanita hebat Tanah Datar, ”katanya tergagap, mengingat Hari Ibu.

Pada kesempatan yang sama, Bupati Tanah Datar yang diwakili oleh Staf Ahli Ekonomi dan Pembangunan (Ekobang) Nusyirwan juga menyampaikan dalam sambutannya bahwa peringatan Hari Ibu merupakan pengakuan dan apresiasi terhadap perjuangan perempuan Indonesia dari masa ke-masa.

Nusyirwan mengatakan kegiatan ini juga untuk mendorong perempuan Indonesia menjadi perempuan yang berdaya dan setara dalam hidupnya untuk mencapai tujuan pembangunan di berbagai bidang.

“GOW merupakan satu-satunya organisasi kemasyarakatan yang berpihak pada kaum perempuan, dan sebagai mitra Pemda diminta GOW mampu menyelaraskan dengan misi daerah yaitu mewujudkan Kabupaten Madani berlandaskan Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah (ABS-SBK),” ujarnya.

Ditambahkan Nusyirwan Hari Ibu juga sebagai momentum kebangkitan bangsa, penggalangan rasa persatuan dan kesatuan serta gerak perjuangan kaum perempuan yang tidak bisa dipisahkan dari sejarah perjuangan bangsa.

Pada kesempatan itu juga diberikan rangkaian bunga kepada perempuan inspiratif dan motivator Hj. Merry Warti Syarif, yang turut hadir pada puncak Hari Ibu tersebut oleh Ketua GOW Tanah Datar Ny. Patty Richi Aprian, dan juga pemberian rangkaian bunga untuk ketua GOW Tanah Datar Ny. Patty Richi Aprian dari pengurus GOW Tanah Datar.

Acara turut dimeriahkan dengan penampilan bakat dari pengurus GOW, pembagian hadiah lomba, door price dari panitia dan voucher menginap serta voucer makan dari owner Emersia Hotel dan Resort Batusangkar.

Turut hadir pada saat petingatan Hari Ibu tersebut Kepala Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Yuhardi, Pengurus GOW Tanah Datar, Hj. Merry Warti selaku motivator. (Putra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *