.

Banggar DPRD Riau Kunjungi Sumbar, Studi Komparatif Ranperda Perubahan APBD

Padang, PilarbangsaNews

Wakil Ketua DPRD Provinsi Sumatera Barat Indra Datuk Rajo Lelo didampingi Sekwan DPRD Provinsi Sumatera Barat Raflis menerima kunjungan kerja Badan Anggaran DPRD Provinsi Riau membahas rancangan peraturan daerah soal perubahan APBD Provinsi Riau tahun anggaran 2022, di ruang Banggar DPRD Provinsi Sumbar, 27 September 2022.

Wakil ketua DPRD Provinsi Sumatera Barat Indra Datuk Lelo mengatakan, pihaknya mengikuti aturan terbaru dalam membahas anggaran dan melaksanakan anggaran.

“Kita sengaja membicarakan semua pimpinan dan anggota membicarakan hak sama, kita ingin menyampaikan tawaran kepada kepala daerah, pemda itu adalah DPRD dan Kepala Daerah, jadi saya melihat komunikasi harus terbangun semua anggota,” ujar Indra Datuk Rajo Lelo

Menurut Indra Datuk Rajo Lelo, sinergi kepala daerah di Sumbar dengan seluruh stakeholder pada tingkat eksekutif maupun legislatif mewakili daerah pemilihan Sumbar perlu terus ditingkatkan.

“Saya perintah fraksi, saya minta perjuangankan aspirasi masyarakatnya, jadi jangan diputuskan pimpinan fraksi saja,” ujar Indra Dt Lelo merupakan ketua DPD PAN Sumbar

Lanjut Indra Dt Rajo Lelo, pihaknya bisa melakukan dorongan pembangunan di Kabupaten dan Kota di Sumatera Barat. “Bisa saja kebijakan pembangunan daerah kita dorong, agar dapat pembangunan merata di Sumatera Barat untuk masyarakat kita wakili,” ujar Indra Dt Rajo Lelo

Badan Anggaran DPRD Provinsi Riau Mahmun Sholikin mengatakan, pihaknya ingin menggali informasi secara intensif, agar pembahasan Banggar berjalan tepat sasaran dan sesuai aturan berlaku.

“Kita sengaja Badan Anggaran DPRD Provinsi Riau untuk mendapat masukan dengan Ranperda perubahan APBD Tahun 2022,” ujar Mahmun Sholikin di ruang Banggar DPRD Provinsi Sumbar.

Tampak acara dihadiri Pimpinan dan anggota Banggar DPRD Provinsi Riau Mahmun Sholikin, Amyurlis Ucok, Ali Harahap, Sahidin dan Sulaiman MZ. (Cok)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *