Dharmasraya

17 Ekor Daging Sapi Seberat 1,5 Ton Siap Dirandang dan Disalurkan untuk Warga Cianjur

Dharmasraya, PilarbangsaNews – Pelaksanaan Dharmasraya Marandang sebanyak 1 ton, untuk meringankan penderitaan masyarakat di Kabupaten Cianjur Provinsi Jawa Barat yang terkena musibah gempa bumi beberapa waktu lalu, berlangsung lancar dan tidak ada kendala sama sekali.

Bahkan Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan Bersama Kapolres, dan unsur Forkopimda memantau dan meninjau langsung ke lokasi marandang di IKM Logam Gunung Medan. Pelaksanaan Dharmasraya Marandang ini dilaksanakan pada hari Sabtu, (26/11/22).

Jumlah daging yang diperoleh untuk merandang dari hasil pemotongan 17 ekor sapi. Dari 17 ekor sapi tersebut berasal dari 1 ekor dari almarhum Ayah Rasul Hamidi, 1 ekor dari Aprizal Tuanku Rajo Dipati, 2 ekor dari Baznas Kabupaten Dharmasraya, 1 ekor dari PT TKA, 1 ekor dari PT DSL, 7 ekor dari Distan, 1 ekor dari Martin, 1 ekor dari Kapolres Dharmasraya, dan 2 ekor dari PGRI Kabupaten Dharmasraya,

Jumlah daging keseluruhan yang didapati dari 17 ekor sapi sebanyak berat daging 1.324 kilo. Sedangkan jantung, hati dan lain lain diperoleh sebanyak 119 kilo. Sehingga total yang diperoleh untuk daging, hati, jantung dan lain lainnya sebanyak 1.443 kg.

“Alhamdulilah, total rendang yang kita buat mencapai 1.443 kg. Semoga salah satu masakan terbaik Sumatera Barat ini dapat membantu masyarakat Cianyur yang terkena dampak gempa. Walaupun hanya randang saja yang bisa kita berikan, semoga bermanfaat bagi masyarakat di sana,” Ujar Bupati Dharmasraya.

Bupati mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh OPD di lingkungan Pemkab Dharmasraya, karena telah berpartisipasi dan bersolidaritas dalam pelaksanaan Dharmasraya Marandang ini. Dan In Shaa Allah rendang yang telah jadi ini akan dikirim ke Cianjur pada hari Selasa mendatang. Karena duka yang dirasakan oleh masyarakat Cianyur merupakan duka Indonesia dan duka masyarakat Dharmasraya juga.

“InyaAllah hari Selasa akan kita antar langsung ke lokasi. Semoga rendang ini bermanfaat bagi saudara kita di Cianyur. Ini merupakan perhatian dari kami masyarakat Kabupaten Dharmasraya untuk saudara kita di CianyurCianyur,” Pungkas Bupati Dharmasraya yang juga menjabat sebagai Ketua Apkasi. (Rjl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *