Diskominfotik Kota Dumai Belajar SPBE di Pesisir Selatan.
Painan, PilarbangsaNews.com,–
Pemeintah Kota Dumai Propinsi Riau melaksanakan study tiru atau study komparatif terkait penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Eletronik (SPBE) di Pesisir Selatan, Kamis, (14/12) kemarin.
Kegiatan Study Tiru Implementasi SPBE tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Komunikasi Informasi Informatika dan Persandian (Diskominfotiksan) Kota Dumai, Drs H Khairil Adli M.Si, dan didampingi oleh sejumlah pejabat terkait dan staf.
“Kota Dumai saat ini dalam tahap peningkatan implementasi yang komprehensif maka perlu mendapatkan referensi yang dapat kami jadikan dan masukan untuk diterapkan di Kota Dumai,”ucap Khairil Adli, menerangkan.
Lebih lanjut, Drs H Khairil Adli M.Si menjelaskan, study tiru pada Diskominfo Kabupaten Pesisir Selatan Propinsi Sumatera Barat ini diikuti oleh 10 orang pejabat dan staf yang terkait dengan Implementasi SPBE di Kota Dumai.
Kegiatan study komparatif Pimpinan dan Staf Diskominfotiksan Kota Dumai ini tentunya sangat diapresiasi oleh Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Pesisir Selatan, Junaidi, S.Kom, ME dan seluruh staf pelaksana terkait Implementasi SPBE di Kabupaten Pesisir Selatan.
“Study tiru seperti ini tentunya dapat membantu untuk mewujudkan Sistim Pemerintahan Berbasis Eleterinik (SPBE) yang berkualitas dan akuntable,”ucapnya.