Sumatera Utara

Ny Hj Sri Pepeni M Ali Yusuf Siregar Hadiri Rakonda PKK Deli Serdang, Pemantapan Program Kerja

Deli Serdang, PilarbangsaNews

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Deli Serdang, H Timur Tumanggor SSos MAP menghadiri Rapat Konsultasi Daerah (Rakonda) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Deli Serdang Tahun 2023 di Wing Hotel Kualanamu, Kamis (21/12/2023).

Dalam sambutannya, Sekda mengatakan rapat tersebut selain sebagai sarana evaluasi, tapi juga menjadi ajang silaturahmi, konsultasi dan memantapkan program kerja PKK secara berjenjang, baik dari tingkat pusat sampai desa.

Pelaksanaan rapat diharapkan bisa menghasilkan masukan-masukan, ide, gagasan dan inovasi dalam meningkatkan kinerja, serta menghasilkan langkah-langkah strategis yang mampu memberi terobosan baru guna pemantapan keberhasilan Gerakan PKK Deli Serdang.

“Jadikan rapat ini sebagai wadah menambah pengetahuan dan menambah pengetahuan untuk tetap meningkatkan kinerja dan selalu kompak dalam melaksanakan tugas,” pesan Sekda.

Di tempat yang sama, Ketua Tim Penggerak PKK Deli Serdang, Ny Hj Sri Pepeni M Ali Yusuf Siregar berharap rapat tersebut mampu menaikkan derajat keilmuan dan keterampilan, sehingga bisa menghasilkan berbagai keberhasilan yang kreatif dan inovatif melalui rentang kendali yang telah tertata dengan baik dan hierarkis.

Tujuan dilaksanakannya rapat tersebut adalah untuk meningkatkan kemampuan para Pengurus PKK tentang tertib administrasi dan menjaring aspirasi terkait pelaksanaan 10 Program Pokok PKK. Selain itu juga melatih para kader PKK tentang kemampuan leadership, pemahaman pengorganisasian, teknik tim kerja, komunikasi dan strategi pemetaan.

Hadir pula pada rapat tersebut, Ketua Dharma Wanita Persatuan, Ny Hj Boya Timur Tumanggor, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana (P3AP2KB), Dr Dra Miska Gewasari MM, narasumber dari Tim Penggerak PKK Provinsi Sumatera Utara, motivator, dan lainnya.(Ezl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *