Pemilu 2024

Tahapan Pileg 2024 Berakhir, KPU Kota Payakumbuh Tetapkan Nama Anggota DPRD Terpilih

Payakumbuh, PilarbangsaNews

Tahapan Pileg (Pemilihan Legislatif) 2024 sampai diujungnya. Hal ini ditandai digelarnya Sidang Pleno Terbuka Penetapan Perolehan Kursi dan Penetapan Calon Terpilih Anggota DPRD Kota Payakumbuh Hasil Pemilu serentak Tahun 2024 di Ruang Pertemuan Hotel Mangkuto Payakumbuh, Kamis (2/5/2024) sore hingga berakhir pukul 18.00 WIB.

Rapat Pleno terbuka Penetapan itu dipimpin langsung Ketua KPU Payakumbuh Wizri Yasir, dan didampingi semua komisioner, masing-masing Suci Wildamis, Khairudun Fambo, Ihsanul Huda, dan Orizko Zulkifli.

Sidang Pleno ini juga dihadiri Pj. Walikota Payakumbuh yang diwakili Staf Ahli, anggota Muspida, dan Perwakilan Partai Politik, dan Bawaslu Kota Payakumbuh.

Ketua KPU Payakumbuh, Wizri Yasir ketika membuka sidang pleno ini mengatakan, bahwa Sidang Pleno yang digelar merupakan Sidang Pleno terbuka Penetapan Perolehan Kursi dan Penetapan Calon Terpilih Anggota DPRD periode 2024-2029 hasil Pemilu serentak Tahun 2024.
Keputusan terkait Penetapan Perolehan Kursi dan Penetapan Calon Terpilih Anggota DPRD Hasil Pemilu serentak Tahun 2024 itu berdasarkan Keputusan KPU Kota Payakumbuh Nomor 211 tahun 2024.

Ketua KPU membacakan jumlah perolehan kursi dan suara sah dari masing-masing partai politik peserta Pemilu Legislatif (Pileg) yang digelar 14 Februari 2924 lalu.

Berikut perolehan kursi di masing-masing Daerah Pemilihan (Dapil) di Kota Payakumbuh dan nama anggota DPRD terpilih.

Dapil 1, Kecamatan Payakumbuh Barat dengan jumlah kursi 10;

  1. Partai Nasdem 2 Kursi. (Ainul Farhan J dan Irmaizar)
  2. Partai Golkar 2 Kursi. (Dahler dan Boy Sandi)
  3. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) 1 Kursi. (Erlindawati)
  4. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 1 Kursi. (Hamdi Agus)
  5. Partai Demokrat 1 Kursi. (Sri Joko Purwanto)
  6. Partai Gerindra 1 Kursi. (Mardion Fernandes)
  7. Partai PPP 1 Kursi. (Fitrayanto)
  8. Partai Amanat Nasional 1 Kursi (Mesrawati)

Dapil 2, dengan wilayah administrasi Kecamatan Payakumbuh Utara dan Kecamatan LATINA(Lamposi Tigo Nagori) dengan jumlah kursi 8:

  1. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) 1 Kursi. (Capt. Harmen)
  2. Partai Demokrat 1 Kursi. (Armen Faindal)
  3. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 1 Kursi (Heri Iswandi)
  4. Partai Golkar 1 Kursi. (Wirman Putra)
  5. Partai PPP 1 Kursi. (Irman)
  6. Partai Nasdem 1 Kursi. (Febriadi)
  7. Partai PBB 1 Kursi. (Nasmi)
  8. Partai Amanat Nasional 1 Kursi. (Firman Salasa)

Kemudian Dapil 3, Kecamatan Payakumbuh Timur dan Payakumbuh Selatan dengan jumlah kursi 7;

  1. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 1 Kursi. (Jen Zuldi Rozalim)
  2. Partai Amanat Nasional 1 Kursi. (Ryan Made Hanesty)
  3. Partai PKB 1 Kursi. (Afviandi)
  4. Partai PPP 1 Kursi. (Toa Libra)
  5. Partai Nasdem 1 Kursi. (Hurisna Jamhur)
  6. Partai Golkar 1 Kursi. (Wirianto)
  7. Partai Demokrat 1 Kursi. (Adii Suryatama)

Setelah membacakan nama- nama-nana Caleg yang ditetapkan itu, dilanjutkan penandatanganan keputusan sidang pleno ini oleh ketua dan semua komisioner KPU, dan perwakilan Parpol peserta Pemilu 2024 di Kota Payakumbuh.

Seusai Sidang pleno, menjawab PilarbangsaNews, Ketua KPU Wizri Yasir mengatakan, kegiatan hari ini merupakan tahapan terakhir dari rangakaian tahapan Pileg 2024. “Ya, Sidang Pleno hari ini merupakan tahaoan terakhir dari rangkaian Pileg di Kota Payakumbuh yang telah kita selenggarakan,” kata Wizri.

Lalu kapan jadwal pelantikan 25 orang anggota dewan yang sudah ditetapkan ini? Wizri Yazir hanya menjawab singkat, itu sudah ranah Sekwan (Sekretaris Dewan) menentukan.

“Soal pelantikan anggota dewan yang telah kita tetapkan hari ini, kita serahkan ke Sekwan menentukan skedulnya sesuai dengan kapan tanggal masa berakhirnya masa bakti anggota dewan periode sebelumnya,” pungkasnya.(wba)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *