.

Menggunakan Perahu KETINGTING Babinsa Perbatasan Guna Pengamanan Pemilu

Malinau, Pilarbangsanews.com – Menjelang PILEG dan PILPRES TA. 2019 yang akan dilaksanakan 2 hari lagi, Babinsa Koramil 0910-07/Mentarang Kodim 0910/Malinau mulai masuk ke desa binaan masing-masing.Senin (15/04/2019).

Mereka adalah Peltu Agus Wahyudi dan Sertu Sudarman yang merupakan Babinsa Kec. Mentarang Hulu dan Babinsa Kec. Sungai Tubu. Mereka berangkat ke desa binaan masing-masing dengan menggunakan transportasi ketingting, karena memang tidak ada jalur darat untuk menuju kesana.

Butuh waktu 5 jam untuk sampai ke Kec. Mentarang Hulu dan Kec. Sungai Tubu. Namun Pelda Agus Wahyudi dan Sertu Sudarman tetap bersemangat untuk melaksanakan tugas pengaman PILEG dan PILPRES yang akan berlangsung 2 hari lagi.

“Ya meskipun jaraknya jauh dan harus melewati sungai selama 5 jam kami tetap bersemangat untuk melaksanakan tugas ini, bagi kami tugas di atas segala- galanya” Pungkas Pelda Agus.(Ezl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *