Berkat Program TMMD, Perekonomian Warga Disekitar Gang Muin Akan Membaik
Pekanbaru – Sejak dibukanya tanggal 30 Juni lalu, Kegiatan pengerjaan pembangunan pada program TMMD ke 108 tahun 2020 Kodim 0301/Pbr terus bergulir.
Beberapa sasaran fisik yang lokasi pembangunannya yang dipusatkan di Kecamatan Rumbai Pesisir tersebut, ternyata banyak memberikan dampak positif bagi perkembangan perekonomian masyarakat.
Salah satunya yaitu pengerjaan semenisasi Gang Muin seluas 170 M x 3 M yang bertempat di RT. 02 RW. 01 Kelurahan Tebing Tinggi Okura.
Sangat terlihat bagaimana warga disekitar lokasi antusias ikut serta membantu satgas TMMD memasang bekisting atau papan mal semenisasi.
Sembari bekerja Ketua RW. 01 Suratno mengatakan, warga disekitar Gang Muin sudah sangat menginginkan akses jalan tersebut bisa dilalui tanpa adanya hambatan.
“Kami sangat khawatir apabila hujan mas, banjir di Gang Muin ini membuat warga yang tinggal didalam terpaksa harus memutar jalan sangat jauh. Jadi program TMMD menambah penghasilan warga,” Ujar Suratno.
Untuk kebutuhan hidup, menurut Ketua RW warga mengandalkan hasil pertanian cabe maupun ubi untuk dijual ke pasar maupun dibawa ke pusat kota.
Namun alternatif lainnya apabila gagal panen, warga yang selama ini diketahui pergi pagi dan pulang berdagang hingga sore, masih bisa menghandalkan olahan getah karet.
“Diharapkan dengan selesainya akses Gang Muin ini dapat memberikan kemajuan dan kesejahteraan bagi warga kita,” Tutup Suratno. ***(Mirza)