Pendidikan

Kepala, Guru dan Siswa MAN 2 Padang Ikuti ANBK Tahun 2021

Padang, PilarbangsaNews

Sebagai upaya memotret input, proses, dan output pembelajaran di satuan pendidikan, Kepala, guru dan siswa MAN 2 Kota Padang mengikuti Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) tahun 2021, bertempat di laboratorium bahasa, Jalan Gajah Mada No. 100 Padang. Kegiatan berlangsung selama dua hari mulai 29 sampai 30 September 2021.

Proktor Asesmen Nasional Taufik menjelaskan siswa yang mengikuti ANBK berjumlah 45 orang, kepala madrasah serta guru 67 orang.

“Ada lima siswa cadangan apabila yang 45 terpilih tersebut tidak bisa hadir sehingga di gantikan oleh cadangan,” Kata Taufik tim teknis ANBK MAN 2 kota Padang Rabu (29/09).

Taufik menambahkan bahwa Asesmen Nasional dilaksanakan dengan 3 (tiga) instrumen yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM Literasi, Numerasi), Survey Karakter dan Survey Lingkungan Belajar.

Sementara itu kepala MAN 2 kota Padang H. Akhri Meinhardi mengatakan bahwa Asesmen Nasional adalah program penilaian terhadap mutu setiap sekolah, madrasah, dan program kesetaraan pada jenjang dasar dan menengah.

“Mutu satuan pendidikan dinilai berdasarkan hasil belajar siswa yang mendasar (literasi, numerasi, dan karakter) serta kualitas proses belajar-mengajar dan iklim satuan pendidikan yang mendukung pembelajaran. Informasi-informasi tersebut diperoleh dari tiga instrumen utama, yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar,” terang Akhri Meinhardi.

Lebih lanjut Akhri Meinhardi mengungkapkan
Asesmen ini dirancang untuk menghasilkan informasi akurat untuk memperbaiki kualitas belajar-mengajar, yang pada gilirannya akan meningkatkan hasil belajar siswa.

“Pertanyaan-pertanyaan yang di tujukan kepada kita adalah menggambarkan tentang bagaimana kenyataan yang sebenarnya tentang apa yang terjadi pada satuan pendidikan, langkah apa yang kita lakukan,, khusus guru survei lingkungan belajar” tambah Akhri Meinhardi

Mengingat kegiatan Asesmen Nasional ini sangat penting yang bertujuan untuk menunjukkan apa yang seharusnya menjadi tujuan utama satuan pendidikan, ia berharap agar dapat di ikuti dengan sungguh-sungguh sehingga memberi gambaran tentang karakteristik esensial sebuah satuan pendidikan yang efektif untuk mencapai tujuan utama tersebut.

“Kepada guru dan siswa agar mengikuti kegiatan ini dengan serius, sehingga kita bisa memberi gambaran tentang apa yang kita lakukan selama ini,” pungkas Akhri Meinhardi.

Kegiatan ANBK siswa di bagi kedalam 2 sesi, sesi pertama di mulai pukul 7.30 – 9.30 WIB,
Sesi kedua pukul 10.30 – 12.30 WIB sementara untuk guru di mulai pukul 13.30 – 15.30 WIB. (Arul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *