Bukittinggi

Kapolres Bukittinggi Kontinu Memberikan Penghargaan Kepada Personilnya

BUKITTINGGI. Memotivasi kinerja anggota dalam melaksanakan tugas sehari-hari, dan menuju Polri yang Presisi, pada hari ini Senin tanggal 4 Oktober 2021 di halaman Polres Bukittinggi telah dilaksanakan pemberian penghargaan kepada personil Polres Bukittinggi dan kepada Polsek jajaran.

Kapolres Bukittinggi Akbp Dody Prawiranegara, SH. SIK. MH, dalam amanatnya pada upacara pemberian penghargaa, bahwa penghargaan ini diberikan kepada personil Polres Bukittinggi dan jajaran yang telah berprestasi melalui penilaian keputusan wanjak yang dipimpin oleh Waka Polres, baik di bidang operasional maupun bidang pembinaan, dengan maksud bahwa setiap prestasi personil, dinas dan Pimpinan tetap memperhatikan dan memberikan reward, oleh karena itu Kapolres Dody menghimbau dan memotivasi seluruh personil Polres dan jajaran untuk melaksanakan dinas dengan semangat serta mau, mampu dan maju, dengan komimen, konsekwen, konsisten dan kontinu serta buat tanpa tapi dan lakukan tanpa nanti.

Hadir dalam upacara pemberian penghargaan ini adalah Wakapolres Bukittinggi Kompol Sukur Hendri Saputra, SIK,Kabag Ops Polres Bukittinggi Akp Julianson,SH.MH, Kabag Ren Polres Bukittinggi Kompol Zahari Alimi, S.Sos, Kabag Sumda Polres Bukittinggi Kompol Irwan Santoso, Para Kasat jajaran Polres Bukittinggi, Para Kapolsek sejajaran Polres Bukittinggi, para Perwira staf Polres Bukittinggi, pleton personil Sat Lantas Polres Bukittinggi, pleton personil gabungan staf Polres Bukittinggi, pleton personil Sat Intelkam Polres Bukittinggi, pleton personil Sat Reskrim Polres Bukittinggi, pleton personil gabungan Sat Resnarkoba dan Sat Tahti Polres Bukittinggi, pleton personil Sat Sabhara Polres Bukittinggi, dan personil gabungan Polsek jajaran Polres Bukittinggi

Penerima penghargaan ini adalah untuk bulan September 2021, penghargaan tersebut masing-masing adalah terbanyak satu Sat Intelkam Polres Bukittinggi dengan jumlah link meme sebanyak 42.634 link, terbanyak dua Polsek Baso dengan jumlah link meme sebanyak 9.388 link, terbanyak tiga Sat Lantas Polres Bukittinggi dengan jumlah link meme sebanyak 7.680 link meme. Kategori sebagai Duta Prokes Polda Sumbar, masing-masing Aiptu Jonerli (Bhabinkamtibmas Nagari Sianok, Polsek IV Koto) dengan jumlah kegiatan 3.850 kegiatan, Aipda Syofyan (Bhabinkamtibmas Nagari Padang Laweh Polsek Sungai Puar) dengan 3.624 kegiatan, dan Bripka Okriadi, S.H., M.H., (Bhabinkamtibmas Campago Guguk Bulek Polsek Kota Bukittinggi) dengan nilai 2.823 kali. (Humas ResBkt)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *