Dharmasraya

ULD Ranting Koto Besar Lakukan Gebrakan Dasyat, Ber-Line Dance Bersama di SMKN 1 Koto Besar

Siap Lahirkan Atlet Line Dance Berprestasi

Dharmasraya, PilarbangsaNews – Gebrakan dari Universal Line Dance Kabupaten Dharmasraya Ranting Kecamatan Koto Besar patut diancungin jempol. Belum genap satu bulan dilantik, tapi ULD Ranting Koto Besar sudah melakukan gebrakan yang sangat dasyat.

Gebrakan yang dilakukan oleh ULD Ranting Koto Besar adalah mencari bibit atlet atlet Line Dance berprestasi, yang nantinya akan dibina untuk dijadikan atlet Line Dance. Mereka nantinya akan dipersiapkan untuk mengikuti berbagai iven diberbagai tingkat. Mulai tingkat kecamatan, kabupaten, provinsi, nasional maupun internasional nantinya.

Pencarian bibit atlet Line Dance yang dilakukan oleh ULD Ranting Koto Besar adalah ber-Line Dance bersama di SMKN 1 Koto Besar. Kegiatan Line Dance bersama ini dilakukan pagi ini, Sabtu, (03/09/22). Terlihat lapangan SMKN 1 Koto Besar penuh oleh siswa siswi yang mengikuti seluruh gerakan, langkah dan liukkan Line Dance.

“Alhamdulillah pagi ini kita melakukan Line Dance bersama di lapangan SMKN 1 Koto Besar. Seluruh siswa siswi, guru bahkan Kepala Sekolah mendukung penuh kegiatan ber-Line Dance bersama. Karena selain melatih daya ingat siswa, Line Dance juga bisa dijadikan salah satu olahraga untuk menjaga kesehatan tubuh, kebugaran badan, dan membuat tulang menjadi kuat,” Ungkap Ketua ULD Ranting Koto Besar, Elida Hartati penuh dengan semangat dan keyakinan bahwa Rantingnya akan menemukan bibit atlet Line Dance yang energik dan dapat membawa harum nama ranting Koto Besar khususnya dan Kabupaten Dharmasraya umumnya.

Kata Elida Hartati lagi, Kepsek SMKN 1 Koto Besar, Andison sangat mendukung penuh adanya kegiatan olahraga Line Dance di sekolahnya. Selain untuk memberikan penyegaran kesehatan untuk siswa siswinya, juga bisa dijadikan ajang untuk mendapat atlet dari sekolah yang dipimpinnya.

“Kepala sekolahnya sangat mendukung kegiatan kita pagi ini. Hal ini dibuktikan dari keseriusan dan kekompakan dari siswa siswi SMKN 1 Koto Besar mengikuti semua gerakan lIne Dance. Semoga ULD Ranting Koto Besar dapat berkembang pesat dan mendapatkan atlet Line Dance yang berprestasi nantinya,” Pungkas Ketua Line Dance Ranting Koto Besar.

Sementara itu menurut Ketua ULD Dharmasraya, Safitri mengungkapkan rasa salut dan bangga kepada ULD Ranting Koto Besar yang sudah melakukan kegiatan Line Dance di sekolah. Dan semoga kegiatan tersebut dapat diikuti oleh seluruh ULD di setiap kecamatan yang sudah dilantik.

“Saya sangat apresiasi sekali ULD Ranting Koto Besar melakukan gebrakan ini. Dan ini merupakan salah satu cara untuk mendapatkan atlet yang akan kita ikutkan ke ajang perlombaan nantinya. Dan saya harap, semua Ketua ULD ranting yang sudah dilantik agar dapat melakukan gebrakan yang sama. Sehingga kita sama sama bekerja untuk membesarkan ULD Dharmasraya nantinya,” Harap Safitri. (Rjl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *