.

Reses Nurul Ikhsan, Step by Step Infrastruktur Teratasi

Pekanbaru, pilarbangsanews.com – Nurul Ikhsan Anggota DPRD Kota Pekanbaru dari fraksi Gerindra kembali mendengarkan aspirasi masyarakat kota Pekanbaru melalui kegiatan reses tahun 2023.

Dalam penyampaiannya, Nurul mengatakan kegiatan reses tersebut bertujuan untuk mengetahui secara langsung keluhan permasalahan dilingkungan masyarakat secara langsung.

“Dari sini kita memberikan kesempatan dan ruang tanya jawab bagi masyarakat untuk mendengarkan keluh kesahnya kepada kami di legislatif tentang infrastruktur, seperti jalan berlubang dan banjir. Mereka banyak meminta perbaikan drainase disambungkan ke parit-parit besar, agar tidak ada genangan air yang mengakibatkan banjir,” jelas Nurul.

Terkait permasalahan insfratruktur di kota Pekanbaru yang selalu menjadi perhatian setiap turun reses, Nurul menyebutkan bahwa faktor anggaran menjadi penentu utama, mengingat kondisi pandemi yang berangsur pulih.

“Mungkin secara step by step masalah infrastruktur ini bisa diatasi melalui program kerja Pj. Wali Kota Pekanbaru. Dan kami dari dewan selalu mengingatkan agar segera membenahi pembangunan sesuai dengan skala prioritas kebutuhan masyarakat, kalo perlu biaya-biaya operasional bisa ditekan,” jelas Nurul.

“Dan kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk membangun kota tentunya diperlukan kerjasama kita semua, melalui pembayaran pajak yang tepat waktu, sehingga pendapatan asli daerah bisa meningkat,” tutupnya.

Kegiatan diakhiri dengan berfoto dan makan bersama, hadir juga dalam kesempatan tersebut Sekretaris DPD Partai Gerindra, Ketua LPM, tokoh masyarakat, dan para tamu undangan lainnya. *(mrz)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *